SuaraSurakarta.id - Karena dianggap berhasil melakukan mengembangbiakan satwa, Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) Solo akan melepas liarkan satwa. Ada beberapa spesies yang akan dilepas liarkan, yakni Orang Utan, Owa dan Lutung Jawa.
"Nanti akan ada pelepasliaran satwa. Lembaga konservasi itu dianggap berhasil kalau bisa melepasliarkan salah satu atau salah dua spesies yang berhasil dikembangbiakkan," terang Direktur TSTJ Solo, Bimo Wahyu Santosa, Minggu (13/6/2021).
Bimo menjelaskan, jika TSTJ telah berhasil mengembangbiakan Orang Utan. Orang Utan yang bernama Justin (7) akan dilepasliarkan ke Kalimantan, TSTJ juga berhasil mengembangbiakkan Owa dan nanti akan dilepasliarkan ke Bogor.
"Kita juga berhasil mengembangbiakkan Lutung Jawa dan juga akan dilepasliarkan. Semuanya itu lahir di kebun binatang Solo," kata dia.
Baca Juga: Lindungi Satwa Liar, BKSDA Sumbar Desak Pemkab Agam Lahirkan Perda
Menurutnya, spesies tersebut sudah saatnya kawin dan tidak boleh dikawini oleh bapak atau ibunya. Maka otomatis harus dilepasliarkan agar bisa berkembang dan biar tidak kawin sedarah.
"Mereka sudah saatnya kawin dan pelepasliaran ini supaya tidak terjadi kawin sedarah," ungkapnya.
Bimo menjelaskan, jika tugas pokok lembaga konservasi bisa mengembangbiakkan. Setelah itu baru membicarakan edukasi dan rekreasi.
"Jadi TSTJ dianggap berhasil kalau seperti itu. Sebenarnya itu tujuan TSTJ," sambung dia.
Pelepasliaran ini, lanjut dia, baru kali dilakukan TSTJ. Untuk total satwa di TSTJ saat ini ada sekitar 410 satwa dengan berbagai spesies.
Baca Juga: Warga KKU Resah Banyak Pohon Kelapa Rusak, Ternyata Ini Pelakunya
"Pelepasliaran satwa ini rencana akan dilakukan bulan Juli nanti," imbuh dia.
Berita Terkait
-
Mengenal Museum Rahmat Milik Ayah Raline Shah di Medan: Surga Satwa Liar yang Diawetkan
-
Berencana ke Solo Safari Zoo saat Libur Lebaran, Ini Harga Tiket dan Tips Aman saat Berkunjung
-
Jakarta Aquarium Safari Edukasi dan Hiburan Satwa Laut di Tengah Kota, Cek Harga Tiket 2025
-
Dirawat di Singapura Gegara Digigit Berang-berang, Hotman Paris Kena Skakmat: Makanya Jangan Pelihara Satwa Liar!
-
Menhut Lepasliarkan 2 Elang Ular Bido di Gunung Gede Pangrango, Salah Satunya Hasil Dari Penyerahan Warga
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang