SuaraSurakarta.id - Beto Goncalves mentargetkan mencetak 20 gol untuk Persis Solo pada kompetisi Liga 2 nanti. Pemain asal Brazil ini pun ingin membawa tim Laskar Sambernyawa promosi dan main dikompetisi teratas Indonesia Liga 1.
"Target utama saya adalah menang dan membawa Persis Solo ke Liga 1. Untuk gol ditarget bisa mencetak 20 gol," terang Beto, Minggu (30/5/2021).
Beto menjelaskan, setiap satu musim main di tim manapun target bisa mencetak minimal 20 gol. Dari dulu saat bermain di Persipura selalu menjadi target pribadi hingga saat ini.
"Yang penting target pribadi saya 20 gol. Ini sudah dari dulu memang," kata mantan pemain Persipura ini.
Baca Juga: Hasil Kongres Liga 1: Ini Format Liga 1 2021/2022
Kalau 20 gol bisa menjadi top skor liga, copa, atau piala apapun itu cerita lain. Karena sebagai seorang striker pastinya punya ambisi mencetak banyak gol dalam satu musim.
"Pastinya butuh kerja keras biar bisa tercapai 20 gol. Ya, sekalian juga bisa membantu Persis Solo promosi," sambung pemain naturalisasi ini.
Ia optimis jika target itu bisa tercapai meski harus bersaing dengan striker-striker lain. Meski menjadi salah satu pemain senior di Persis Solo atau di Liga 2 nanti tidak menjadi masalah.
"Umur cuma angka saja. Kalau kita bisa jaga diri bisa main sampai kapanpun," ujar dia.
Di Persis Solo, Beto tidak hanya bermain dan mencetak gol banyak. Tapi punya target membantu dan membimbing pemain-pemain muda dengan memberi contoh serta pengalaman yang selama ini diperoleh.
Baca Juga: Pesan COO Bhayangkara Solo FC Usai Tim Jalani Agenda TC di Jawa Timur
"Target saya juga membantu dan membimbing pemain muda di Persis Solo. Tidak masalah meski jadi pemain senior," imbuhnya.
Seperti diketahui Beto Goncalves direkrut Persis dari Madura United. Sebelum di Madura United, Beto bermain dibeberapa tim seperti Persijap Jepara, Persipura Jayapura, Arema Malang, Penang, dan Sriwijaya FC.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Performa Diego Martinez Mulai Panas, Pelatih Malut United Beri Ultimatum
-
PSIS Semarang Renggut Kemenangan Persebaya, Perasaan Rivera Campur Aduk
-
Madura United Perkasa di Level Asia, Saatnya Selamatkan Diri dari Degradasi
-
Jeda Kompetisi, Persita Tangerang Wajib Evaluasi usai Dibekuk Malut United FC
-
Sering Pantau Liga 1 Indonesia, Mengapa Kluivert Masih Panggil Banyak Pemain Diaspora?
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer