Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 26 Mei 2021 | 11:58 WIB
Ilustrasi Covid-19.(Pixabay/fernandozhiminaicela)

SuaraSurakarta.id - Kasus Covid-19 yang masih tinggi di Indonesia menjadi perhatian serius seluruh lapisan masyarakat.

Mulai dari bertambahnya warga terpapar Covid-19 di wilayah Kota Solo hingga munculnya varian baru yang saat ini menghantui. 

Termasuk dari pekerja media yakni wartawan yang hampir setiap hari terjun ke lapangan dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Untuk itu, wartawan di Kota Solo mengajak kepada masyarakat agar mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan (prokes), untuk menghentikan penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Saat Pandemi, Peramal di Semarang Banyak Panen Klien dari Eropa

"Pada kesempatan ini kita harus bisa menyadarkan dan juga bisa memberikan himbauan kepada masyarakat, betapa pentingnya mematuhi prokes. Karena saat sekarang ini angka covid -19 semakin tinggi," kata wartawan senior Solo, Sri Hartanto dalam pembacaan pernyataan sikap di Plaza Stadion Manahan, Rabu (26/5/2021).

Wartawan senior Kota Solo, Sri Hartanto sebagai perwakilan mengajak masyarakat disiplin penerapan protokol kesehatan di Plaza Stadion Manahan. [Dok]

Sosok yang akrab disapa Gondes itu mengimbau masyarakat untuk membiasakan diti mentaati protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M.

Mulai mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi aktivitas.

"Selain itu juga ikut menyukseskan program vaksinasi, untuk membentengi diri dari paparan virus Covid-19. Termasuk, mendukung program Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM di wilayah masing-masing," ujarnya.

Dia menambahkan, di masa ini, menerapkan prokes dengan pembiasaan 5M merupakan upaya terbaik dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Meninggal Terpapar Covid-19, Nenek S Sempat Mengeluh Pusing dan Sesak Napas

"Tanpa adanya peran serta kita semua, maka penyebaran Covid-19 tidak bisa teratasi," pungkasnya.

Load More