SuaraSurakarta.id - Jenazah sesorang pemuda ditemukan di dasar jurang sekitar Jembatan Tugu perbatasan antara Kecamatan Jumantono Kabupaten Karanganyar dengan Kecamatan Polokarto Kabupaten Sukoharjo, Senin (17/5/2021).
Jenazah bernama Ridwan (19) tersebut ditemukaan terjepit diantar bebatuan yang berada di dasar sungai.
Dilansir Jatengnews.id--jaringan Suara.com, jenazah warga Desa Kwangsan Kecamatan Jumapolo. Dilokasi kejadian, juga ditemukan sepeda motor Honda Scoopy Nopol AD 2103 AHF yang tersangkut di bibir jembatan.
Kepada sejumlah wartawan, Kanit Laka Satlantas Polres Karanganyar, Ipda Widya S Putri mengungkapkan, pihaknya menerima informasi adanya penemuan jenazah tersebut dari masyarakat.
Baca Juga: Viral Aksi Bikin Salut Warga Gunung Kidul Evakuasi Mobil Polisi di Jurang
Dikatakannya, setelah menerima laporan tersebut Satlantas bersama Inafis serta BPBD menuju ke lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap korban.
“Lokasi penemuan jenazah korban di dasar sungai dan lokasinya cukup terjal. Bersama BPBD kami langsung melakukan evakuasi ke rumah sakit umum daerah Karanganyar,” kata dia, Senin (17/5/2021).
Berdasarkan hasil pemeriksaan luar yang dilakuan oleh tim dokter rumah sakit ujarnya, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban.
Dia menambahkan, pihak keluarga tidak bersedia melakukan autopsi terhadap korban. Dugaan sementara, jelas Kanit Laka, korban meninggal akibat kecelakaan tunggal.
“Keluarga menolak untuk dilakukan autopsi. Setelah disemayamkan di rumah duka, korban langsung dimakamkan di pemakaman umum desa setempat. Dari keterangan keluarga, korban tidak pulang selama dua hari dan tidak diketahui korban pergi kemana dan dengan siapa,”pungkasnya
Baca Juga: Viral Pengguna Motor Matik Nyaris Tertimpa Pohon, Warganet Soroti Hal Unik
Berita Terkait
-
Bukan Rem Blong, Kecelakaan Truk Tabrak 8 Kendaraan Tewaskan 2 Orang di Slipi karena Sopir Ngantuk
-
Truk Gagal Rem Tabrak 7 Kendaraan di Slipi, 1 Tewas Tewas dan 3 Luka Berat
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
Pemulangan 7 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Sarawak Terkendala Biaya
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!