SuaraSurakarta.id - Wali Kota Soli, Gibran Rakabuming Raka memastikan pemudik yang nekat pulang kampung akan dijemput dan menjalani karantina di Solo Technopark (STP).
"Hampir sama seperti tahun lalu, nanti ada penjemputan oleh Dinas Perhubungan," kata Gibran dilansir dari ANTARA di Solo, Kamis (6/5/2021).
Bahkan, katanya, beberapa pemudik dini juga sudah didata oleh Pemkot Surakarta untuk memastikan prosedur karantina.
Penjemputan dilakukan untuk pemudik yang mulai datang sejak diberlakukannya peniadaan mudik, yaitu tanggal 6-17 Mei 2021.
"Yang curi 'start' sudah kami data semua, aman pokoknya. Yang dijemput ya yang mulai tanggal 6 Mei," katanya.
Terkait hal itu, lanjutnya, Dinas Perhubungan Kota Surakarta sudah menyiapkan sejumlah armada untuk penjemputan di beberapa akses masuk.
Beberapa akses masuk ke Kota Solo, di antaranya Terminal Tirtonadi, Stasiun Purwosari, dan Stasiun Solobalapan.
"Sudah disiapkan pak Hari (Kepala Dinas Perhubungan Kota Surakarta), nanti ada semua," katanya.
Selain di terminal dan stasiun, penjemputan juga dilakukan di lima lokasi penyekatan maupun pos pengamanan, yaitu Tugu Makhuto Karangasem, Simpang 7 Palang Joglo Kadipiro, Jurug Jebres, Faroka Jajar, dan keluar pintu tol Banyuanyar.
Baca Juga: 10 dari 78 Anjing yang akan Diselundupkan ke Solo Mati di Jalan
Sementara itu, untuk pemudik yang terjaring pada penyekatan akan dikarantina selama lima hari.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
Terkini
-
Polemik Nama Raja Keraton Solo: PB XIV Purboyo Pasrah Hadapi Gugatan LDA!
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Gibran Disebut Berpotensial Jadi Capres 2029, Jokowi Tegaskan Prabowo-Gibran Dua Periode
-
Resmikan Tiga Bangunan SD Negeri Solo, Respati Ardi Dorong Pendidikan Inklusif
-
Kubu PB XIV Purboyo Soal PN Solo Kabulkan Perubahan Nama: Keputusan yang Membawa Berkah!