SuaraSurakarta.id - Ustaz Yusuf Mansur mendadak membuat suara warganet terbelah usai berceramah soal larangan mudik lebaran.
Seperti diketahui, pemerintah telah secara resmi melarang mudik Lebaran pada 6 hingga 17 Mei 2021. Bahkan mudik lokal di sejumlah daerah juga diberlakukan hal sama.
Yusuf Mansur kemudian dalam sebuah video menyebutkan jika keputusan tidak mudik bisa mendapatkan pahala setara Lailatul Qadar di Bulan Suci Ramadhan.
"Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh. Sekarang ini salah satu ibadah yang bisa memungkinkan kita dapat Lailatul Qadar adalah justru tidak mudik," ucap sang ustaz mengawali videonya dilansir Matamata.com
Bukan tanpa alasan, Ustaz Yusuf Mansur membeberkan kebaikan ketika nggak mudik di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.
"Kok bisa tidak mudik bisa dapat pahala Lailatul Qadar? Pahala kemudian sepuluh hari dan malam terakhir Ramadhan," ucapnya seolah mewakili pertanyaan publik atas pernyataannya di awal.
"Karena itu kan pengorbanan, pengorbanan perasaan dan dia juga adalah penyelamat, penyelamat diri, keluarga dan orang-orang di kampung. Dan itulah ibadah tertinggi," paparnya.
Lebih lanjut, Ustaz Yusuf Mansur menyarankan agar tidak mudik dengan embel-embel Lailatul Qadar.
"Jadi jangan mudik, dan dapatkan Lailatul Qadar dengan cara yang sederhana seperti itu," tegasnya.
Baca Juga: Suasana Kota Bekasi H-1 Jelang Larangan Mudik
Dia juga mendoakan agar yang nggak mudik dapat pahala dan nanti rejekinya sekian mudik ke depan ditarik ke depan.
Sambil mengunggah video itu, Ustaz Yusuf Mansur kembali menjelakan mengapa sampai dirinya bisa berkata seperti di atas.
Menurutnya, di Islam apa saja bisa jadi ibadah dan amal saleh. Termasuk hal-hal sederhana asalkan diniatkan untuk ibadah.
"Nah, apalagi MUDIK dan GA MUDIK. Jika GA MUDIK itu diniatkan krn Allah. Buat ngejaga keselamatan diri, keluarga, lingkungan, misalnya... Maka ayo, jadiin ibadah dan amal saleh. Spy ga bernilai: Dunia saja," tulisnya di postingan Instagram, Senin (3/5/2021).
"Islam dan AjaranNya, LUWES, asli. Jangan justru kita yg KAKUIN. Asyik2 aja. Dan asyik banget. Top. Malah rugi bagi yang MUDIK dan TIDAK MUDIK, lalu tidak menjadikan 2 hal besar ini, ibadah dan amal saleh. Rugilah. Doa ga mesti hrs related dengan pekerjaan... Misal, saat MUDIK dan TIDAK MUDIK udah dijadiin ibadah dan amal saleh, boleh koq minta jodoh, anak, lunas utang, sehat, haji, dll doa. Termasuk tadi: Lailatul Qadar, sebagai doa," jelasnnya lagi.
Hanya saja, ceramah sang ustaz langsung menuai pro kontra. Ada yang mengaku adem mendengarnya, tapi ada juga yang protes.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?