SuaraSurakarta.id - Persis Solo belum berhenti memburu pemain dalam persiapan menghadapi kompetisi Liga 2 2021. Perburuan dilakukan dengan memantau performa para pemain Liga 1 yang bertarung di Piala Menpora.
Kini, satu nama yang digadang-gadang jadi buruan utama adalah striker PSM Makassar, Yakob Sayuri.
Dilansir AyoSemarang.com--jaringan Suara.com, hal itu diketahui dari cuitan Direktur Utama Persis, Kaesang Pangarep di twitter pribadinya @kaesangp.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut mengunggah video pergerakan lini serang PSM Makassar, Yakob Sayuri berdurasi tiga detik.
Baca Juga: Persis Solo Resmi Rekrut Marianus Wanewar
Saat itu Kaesang datang langsung ke Stadion Manahan menyaksikan pertandingan PSM Makassar kontra Persija Jakarta di leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.
Kecepatan dan akselerasi ciamik Yakob Sayuri ternyata membuat Kaesang kepincut dengan menuliskan keterangan gambar “Jago ya. Ini siapa? Tolong bantu mention,”tulisnya.
Unggahan tersebut mendapatkan 300 lebih balasan komentar dengan 1.041 warganet yang menyukai serta di-retweet sebanyak 158.
Sebelum pertandingan PSM kontra Persija, di hadapan media, Direktur Utama Persis Solo tersebut mengatakan, saat ini sudah 75 persen skuad Persis terbentuk.
“Sudah 75 persen. Persis siap berkompetisi,”terang Kaesang.
Baca Juga: Persis Solo Berpeluang Selipkan 'Prestasi' di Piala Menpora 2021, Apa Itu?
Yakob Sayuri merupakan pemain timnas Indonesia di bawa Shin Tae-yong. Pesepak bola kelahiran 9 September 1997 tersebut menjadi andalan Pasukan Ramang di sektor sayap.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Yakob Sayuri Menggila di BRI Liga 1, Tambah Opsi Kluivert Racik Lini Depan Timnas Indonesia
-
Yakob Sayuri Kirim Pesan ke Patrick Kluivert: Saya Mau Comeback ke Timnas Indonesia
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang