Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 09 April 2021 | 16:10 WIB
Dari kiri ke kanan: Sales Director Rhino Indonesia, Timotius, owner DJ Sport Dimas Yustisia Putra, dan CEO Rhino Indonesia Herbit, usai penandatanganan kontrak kerja sama antara DJ Sport dan Rhino Indonesia dengan durasi setahun, Kamis (8/4/2021). [Ayosemarang/Budi Cahyono]

SuaraSurakarta.id - Perusahaan apparel asal Sragen, DJ Sport resmi bekerjasama dengan Rhino Indonesia dalam penggunaan bahan baku sablon polyflex pada jersey yang diproduksi. Penandatanganan kerjasama dilakukan di Solo, Kamis (8/4/2021).

Bagi DJ Sport, langkah dengan menggandeng penyedia sablon yang berkelas, adalah demi meningkatkan mutu hasil produksi mereka. Diketahui DJ Sport sudah lama memproduksi jersey untuk tim-tim di Liga 1 maupun Liga 2.

Rhino sendiri sebelumnya dipercaya menjadi produsen polyflex dalam jersey tim kenamaan seperti Persib Bandung, Arema Malang dan tim liga utama futsal, Cosmo FC.

Pemilik DJ Sport Apparel, Dimas Yustisia, mengatakan kerja sama dengan Rhino Indonesia diharapkan semakin meningkatkan kualitas jersey DJ Sport.

Baca Juga: Intip Strategi PTPP Dongkrak Kinerja di Tahun Ini

“Timing kerja sama ini sangat pas pas karena prediksi kami Juli nanti bakal menjadi titik balik bagi industri custom jersey. Itu seiring dimulainya kompetisi seperti Liga 1 dan Liga 2 ,” ujar Dimas dalam jumpa pers dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com.

Dimas mengakui industri jersey sempat lesu di awal pandemi yakni sekitar Maret-Juni 2020. Namun setelah periode itu geliat pemasaran custom jersey justru meningkat lantaran warga tak lagi ragu berolahraga untuk menjaga kesehatan di masa pandemi.

Munculnya demam main bola dan sport photography, imbuh Dimas, turut mendongkrak market share apparel lokal termasuk DJ Sport. “Munculnya lapangan-lapangan bagus hingga tingkat desa membuat banyak orang yang hobi main bola. Sekarang orang kantoran juga milih main bola ketimbang outbound untuk refreshing," tambah Dimas.

CEO Rhino Indonesia, Herbit, menyebut sinergi dengan DJ Sport diharapkan mendorong munculnya brand lokal yang bertaji di kancah nasional maupun internasional. Menurut Herbit, ketahanan sablon polyflex menjadi faktor penting yang menentukan kualitas sebuah jersey.

“Kami fokus pada kualitas sehingga kami telah dipercaya bekerjasama dengan Persib, Arema hingga Cosmo FC. Ke depan, jersey DJ Sport akan tercantum label Rhinoflex," tegas Herbit.

Baca Juga: Anak Presiden hingga Artis Lirik Sepak Bola, Ketum PSSI: Saya Bangga

Load More