Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Rabu, 31 Maret 2021 | 08:10 WIB
Ilustrasi rumah masyarakat di Kota Solo dibangun dengan teknologi ruspin yang tahan guncangan gempa bumi (Dok : PUPR)

Perbedaan antara Ruspin dan Risha adalah jumlah panel yang digunakan. Ruspin yang dibangun di lahan HP 001 Kelurahan Mojo bertipe 30, yang terdiri dari dua kamar dan satu kamar mandi.

“Kelebihan Ruspin ini tahan gempa, selain itu juga cepat dibangun dan murah. Panel itu berfungsi sebagai struktur utama bangunan. Jika dihitung total dari pembuatan panel, satu unit Ruspin kelar dibangun dalam 14 hari,” jelasnya.

Pembangunan rumah warga di lahan eks HP 16 Solo itu dibagi per kelompok di mana setiap kelompok bertanggung jawab terhadap 50 unit hunian. Sebanyak 253 hunian itu ditarget rampung dalam 4-5 bulan ke depan.

Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Penataan HP 001, Sarjoko, mengatakan seluruh warga terdampak penataan sudah pindah dan menyewa rumah sementara. Mereka bakal menerima dana pengganti dari Pemkot pada awal April ini. Lokasi konstruksi sudah bersih dari bangunan sejak Februari lalu.

Baca Juga: BPBD Kudus Imbau Msyarakat Waspadai Angin Puting Beliung

Load More