SuaraSurakarta.id - Bhayangkara Solo FC akan menjalani laga keduanya di Grup B Piala Menpora 2021. Bermain di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3/2021), skuat berjuluk The Guardians akan ditantang oleh PSM Makassar.
Pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster memastikan anak asuhnya kini sudah fokus untuk menjalani laga menentukan lawan PSM.
“Kita sudah memenangi laga pertama (melawan Borneo FC). Sekarang kita fokus melawan PSM. Ini laga yang sudah kita nantikan,” kata Paul Muster pada sesi Pre Match Press Conference, Jumat (26/3/2021) dilansir laman resmi klub.
Pelatih asal Irlandia Utara itu berharap anak asuhnya dapat melakukan yang terbaik untuk timnya demi menggapai hasil yang terbaik pula.
Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong: Semua Pemain Timnas Indonesia Dipantau
Mengenai komposisi pemain yang akan diturunkannya, Paul Munster mengatakan belum dapat memastikannya.
“Kita masih harus menjalani dulu official training untuk mengetahui kondisi terkini pemain,” tegas dia.
Mengenai slot pemain asing di timnya yang baru diisi satu nama saja, Paul Munster juga menjelaskan bahwa saat ini, dia masih fokus pada sosok Renan da Silva.
Pasalnya, pemain asal Brasil ini adalah yang pertama datang dan sudah menjalani latihan pramusim.
“Saat ini kita fokus dengan pemain yang sudah kita mainkan. Selanjutnya, kita akan menilai kondisi pemain termasuk pemain asing yang terlambat bergabung,” tandasnya.
Baca Juga: Persib Raih 1 Poin di Laga Perdana, Robert: Belum Ada yang Perlu Dievaluasi
Pada klasemen sementara Grup B, Bhayangkara Solo FC ada di peringkat kedua dengan nilai tiga. Sementara di posisi puncak ada PSM Makassar yang juga mengoleksi nilai tiga namun unggul dalam selisih gol setelah menang 2-0 atas Persija Jakarta di laga pertama.
Berita Terkait
-
Prediksi Susunan Pemain Persija vs Persebaya: Duel Panas di SUGBK
-
Persebaya Surabaya Siap Tempur Lawan Persija, Paul Munster: Saatnya Sprint!
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Kasus Keracunan Massal di Gantiwarno, Bupati Klaten Tetapkan KLB
-
Klaten Geger! 110 Warga Alami Keracunan Massal, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Dua Wanita Diamankan Tim Sparta, Diduga Lakukan Penipuan Bermodus Seminar E-Commerce
-
Forkompimda Jatim Sowan Jokowi di Solo, Khofifah Ungkap Hasil Pertemuan