SuaraSurakarta.id - Keluarga mendiang maestro campursari, Didi Kempot dalam kondisi yang sedang kecewa. Betapa tidak, ada orang yang tak bertanggung jawab menggunakan foto mendiang Didi untuk foto profil dan akun palsu.
Dilansir Matamata.com, istri Didi Kempot, Yan Velia bahkan menyebut akun tersebut sering mengungkapkan hal-hal negatif.
Termasuk kerap mengkritik presiden Joko Widodo dengan kalimat tak pantas. Yan pun geram dengan munculnya akun fake yang menggunakan foto mendiang suami tercintanya.
"Saya pikir ini orang asal comot karena Mas Didi Kempot bagi kami adalah legenda. Mungkin untuk menarik perhatian mungkin atau bagaimana saya gak tahu," kata Yan Vellia dilansir dari channel YouTube Cumicumi.
"Saya gak tahu tujuannya seseorang ini kenapa pakai foto Mas Didi untuk mengomentari beliau bapak Presiden,” tambah dia.
Istri kedua mendiang Didi Kempot itu tak terima dan menuntut permintaan maaf dari pemilik akun. Tak cuma itu, ia ingin akun tersebut mengganti foto profilnya.
“Saya pengen (dia) minta maaf ke keluarga untuk mengganti foto itu. Terserah mau foto siapa atau foto dirinya sendiri karena jangan mengatasnamakan mas Didi Kempot karena dia sudah berada di surga dan isinya gak bagus. Untuk langkah hukum selanjutnya akan kita pikirkan,” lanjutnya.
Fans Didi Kempot diakui Yan Vellia pun ikut geram dengan pemilik akun tersebut. Yan Vellia sendiri masih menyelidiki pemilik akun tersebut sebelum menempuh jalur hukum.
"Fans-fans Mas Didi sendiri dan manajemen kami memang sangat marah sebenarnya. Menyayangkan sekali karena memang isinya kami tidak ada berurusan dengan orang ini yang tidak suka dengan pemerintahan pak Presiden. Tapi kami hanya berurusan dengan gambar yang dipasang di akunnya dia ini," imbuhnya.
Baca Juga: Obati Rindu, Saka Praja Siap Meriahkan The Next Didi Kempot
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok