SuaraSurakarta.id - Penyelenggaraan Pilkada Solo 2020 telah usai. Pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa ditetapkan sebagai pemenang sekaligus Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo terpilih.
Keduanya mengalahkan pasangan Bagyo Wahyono dan FX Supardjo yang maju lewat jalur independen. Khusus bagi Gibran, dia mengikuti jejak sang ayah, Joko Widodo yang pernah menjabat posisi serupa medio 2005-2012, sebelum naik kasta menjadi Gubernur DKI dan saat ini Presiden RI.
Gibran-Teguh tinggal menunggu tanggal pelantikan guna menggantikan FX Hadi Rudyatmo-Achmad Purnomo yang purnatugas usai menjabat sekitar delapan tahun.
Kelancaran pelaksanaan Pilkada Solo tak bisa dilepaskan peran awak media yang mengawal dan menyosialisasi tahapan pesta demokrasi di Bumi Bengawan tahun lalu.
Baca Juga: Diam-diam Ubah Gugatan Pilkada, Hakim MK Semprot Kubu Thoni-Miftahul
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo pun memberikan penghargaan kepada media dan jurnalis termasuk Suara.com, yang telah berpartisipasi dalam memberitakan dan menyosialisasikan tahapan dan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2020.
Suara.com yang konsisten memberikan edukasi kepada masyarakat Solo berkaitan dengan Pilkada 2020 turut mendapatkan penghargaan sebagai Media Sosialisasi oleh KPU Solo.
Piagam penghargaan diterima redaktur Suara.com Solo (SuaraSurakarta.id), Ronald Seger Prabowo dari salah satu Komisioner KPU Solo, Bambang Christanto.
"Rekan-rekan media selalu berpartisipasi memberitakan tahapan penyelenggaraan Pilkada 2020 dan hal-hal yang berkaitan dengan KPU. Kami mengucapkan terima kasih," kata Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti.
Nurul memaparkan, penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya juga diberikan kepada seluruh media dan rekan jurnalis atas partisipasi mengawal proses Pilkada 2020 yang berlangsung aman dan lancar.
Baca Juga: Sidang Sengketa Pilkada di MK, Cagub Sumbar Mulyadi Curhat Dizalimi
“Kalau ada kekurangan kami memohon maaf sebesar-besarnya, terima kasih atas kerja samanya," tuturnya.
Selain kepada awak media, KPU Solo juga memberikan penghargaan kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Mulai TPS Unik yakni TPS 39 Kelurahan/Kecamatan Banjarsari dan TPS 14 Kelurahan Jajar, Kecamatan Laweyan.
Kemudian TPS 110 Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres sebagai TPS dengan tingkat partisipasi tertinggi yaitu 91,2 persen.
Berita Terkait
-
Suara.com dan UMN Jalin Kerja Sama untuk Perkuat Jurnalisme Berkelanjutan
-
Pesan Menyentuh Mayjen TNI Purn Komarudin Simanjuntak di HUT ke-11 Suara.com: Teruslah Menginspirasi
-
Lakukan Penanaman Pohon, Suara.com Luncurkan Suara Hijau dan Green Media Network
-
Suara.com Berusia 11 Tahun: Hadirkan #11NOVASI untuk Indonesia yang Lebih Berkelanjutan
-
Peringati 11 Tahun, Suara.com Hadirkan Inovasi Suara Hijau dan Kebersamaan dengan Santri
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer