SuaraSurakarta.id - Seorang tukang parkir di kawasan wisata Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar mendadak viral di media sosial (medsos) Instagram.
Adalah aksi heroiknya yang mengorbankan nyawa dan keselamatan diri sendiri untuk menghentikan pengendara sepeda motor yang mengalami rem blong.
Dilansir SuaraSurakarta.id, Selasa (9/2/2021), dari video yang diunggah akun @ick_infocegatankaranganyar, diketahui motor itu berisikan dua orang wanita dan satu bayi yang digendong.
Sepeda motor yang dikendarai melaju kencang tak terkendali karena jalanan menurun. Namun sang tukang parkir yang belum diketahui identitasnya itu dengan cekatan menghentikan dengan kedua tangan dari depan.
Baca Juga: Viral Aksi Heroik Tukang Parkir, Korbankan Badannya Demi Nyawa Pemotor
Akibat aksi heroiknya itu, baik pemotor maupun bayi yang digendong tak mengalami luka dan selamat. Motor pun diparkirkan di pinggir jalan.
"Seorang tukang parkir melakukan aksi heroik menyetop sepeda motor yang remnya blong. Sepeda motor itu dikendarai oleh seorang wanita yang membonceng seorang Ibu sambil menggendong bayinya," tulis caption unggahan tersebut.
.
"Tukang parkir tersebut mengorbankan keselamatannya, menahan dari depan motor yang sedang melaju kencang dengan kedua tangannya. Alhasil sepeda motor tersebut pun berhasil dihentikan, dan pengendara motor, Ibu beserta bayinya selamat," tambah caption tersebut.
Tak pelak, aksi heroik tukang parkir tersebut langsung mendapat berbagai komentar dari warganet. Sebagian besar memuji keberanian itu.
"Sehat sllu bapak tukang parkir.smga dbri keberkahan n klncran pak," tulis @doniglgl.
"Panjang umur hal" baik," tambah @opick748.
Baca Juga: Viral Pria Dikeroyok 3 Oknum Tukang Parkir, Diduga Gegara Tak Bayar
"Ini baru baapak parkir," timpal @azisrimba.
Berita Terkait
-
Viral Wanita Rela Makan di Warteg Demi Berbagi dengan Tukang Parkir dan Becak
-
Miris! Tukang Parkir Resmi Jadi Pencopet di Tengah Meriahnya Parade Pembalap MotoGP di Mataram
-
Parah! Tukang Parkir Nyambi Pencopet, Incar Dompet hingga HP Pengunjung Parade MotoGP di NTB
-
Kaget! Raffi Ahmad Bereaksi usai Tahu Dimas Ahmad Jadi Tukang Parkir
-
Paris Jadi Tawangmangu Kedua? Atlet Bulu Tangkis Indonesia Santai Persiapkan Paralimpiade
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga
-
Penemuan Mayat di Sragen: Pedagang Asongan Hendak Tawarkan Jajanan, Malah Temukan Sopir Bersimbah Darah
-
Calon Kepala Daerah Ramai-ramai Sowan ke Jokowi, FX Rudy Buka Suara