Scroll untuk membaca artikel
Siswanto
Kamis, 04 Februari 2021 | 16:39 WIB
Ilustrasi kereta (Pixabay/Stocksnap)

Mulai dari penggunaan masker tiga lapis atau masker medis, mencuci tangan sebelum dan sesudah naik KRL, menjaga jarak dengan mematuhi marka yang ada di stasiun ataupun KRL, serta peraturan tambahan lainnya seperti pemeriksaan suhu tubuh calon pengguna, larangan berbicara secara langsung maupun menggunakan HP dan larangan makan/minum di atas KRL.

“KAI Commuter mengimbau para pengguna KRL dan KA Prameks untuk memperhatikan penyesuaian jadwal perjalanan yang baru dan besaran tarif sesuai relasi tujuan pengguna. Untuk dapat melihat seluruh jadwal dan tarif perjalanan KRL dan KA Prameks, pengguna bisa mengakses aplikasi KRL Access yang dapat diunduh melalui Android dan ios. Selain aplikasi, jadwal baru juga dapat dilihat melalui website www.kri.co.id dan sejumlah media informasi yang telah tersedia di stasiun serta akun media sosial twitter @commuterline, Instagram @commuterline dan can center 021-121,” kata dia.

KRL Jogja - Solo

Salah satu penumpang yang mengikuti uji coba KRL Jogja - Solo, Putri mengatakan hadirnya KRL Jogja-Solo ini dirasanya lebih nyaman.

Baca Juga: Cuma Satu Rupiah, Uji coba KRL Jogja-Solo Beroperasi untuk Masyarakat Umum

“Lebih nyaman fasilitasnya bagus, terjangkau juga untuk tarifnya. Katanya kedepan juga sama seperti Prameks untuk tarifnya,” ujarnya.

Seperti diketahui, KRL Jogja - Solo saat ini masih dalam tahao uji coba secara terbatas hingga Minggu (7/2/2021), dengan penumpang yang dapat melakukan registrasi melalui aplikasi KRL Access dengan tarif Rp1. 

Load More