SuaraSurakarta.id - Rencana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membentuk Pam Swakarsa mendapat tanggapan miring dari banyak pihak. Salah satunya politisi senior Amien Rais.
Pendiri Partai Ummat itu bahkan menilai pembentukan Pam Swakarsa lebih banyak mudharat dibandingkan manfaatnya.
Pendiri Partai Ummat, Amien Rais meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membatalkan rencana pembentukan Pam Swakarsa.
"Pam Swakarsa dibatalkan saja pak Kapolri, juga pak Jokowi. Lebih banyak mudharatnya darpada manfaat," kata Amien Rais melalui kanal YouTube miliknya Amien Rais Official pada Kamis (28/1/2021) malam dan dikutip Suara.com, Jumat (29/1/2021).
Baca Juga: Senator Sarankan Listyo Sigit Promosikan Perwira-perwira Asli Papua
Amien bahkan menyebut Pam Swakarsa berisiko akan dimasuki oleh orang-orang tak bertanggungjawab hingga bisa menelan korban jiwa.
Tak hanya itu, Ketua MPR untuk periode 1999 sampai 2004 itu juga khawatir dengan rencana Pam Swakarsa besutan Kapolri akan menimbulkan pelanggaran HAM.
"Kalau Pam Swakarsa betul-betul dari Papua Barat, Papua hingga ke Aceh, kalau sampai kesusupan orang-orang yang mungkin tidak seperti dimaksudkan kita, semua bisa-bisa nanti ada yang enteng tangannya dan melakukan pelanggaran HAM berat sampai mengorbankan nyawa atas nama keamanan dan sebagainya," ungkap Amien.
Dirinya mengingatkan Pam Swakarsa bisa berpotensi terjadinya proxy killing atau pembunuhan antar orang sipil.
"Pam Swakarsa berpotensi terjadinya proxy killing, jadi orang sipil membunuh sama-sama sipil. Yang mengendalikan siapa? Itu oknum Polri yang bertanggungjawab," tuturnya.
Baca Juga: Best 5 Oto: Bikin SIM ala Transformasi Polri 4.0, BMW X Series Mendarat
Ia meminta agar rencana Pam Swakarsa bisa ditinjau kembali dan tidak diputuskan secara gegabah sebab membawa dampak besar.
Berita Terkait
-
Kapolri Pastikan Tindak Tegas AKBP Fajar atas Skandal Pedofil dan Narkoba, Mulai Pidana dan Etik
-
Amien Rais Khawatir Prabowo Terpuruk, Sentil Jokowi dan Proyek Ambisius Danantara
-
Kapolri soal Viral Aipda IR Intimidasi Pencari Bekicot: Kalau Memang Salah, Proses!
-
Kapolri Umumkan Puncak Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025
-
Amien Rais Merasa Tertipu 10 Tahun, Serukan Adili Jokowi Hingga Sebut Rezim Maling
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer