SuaraSurakarta.id - Sempat dikecam banyak pihak, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin akhirnya ucapkan minta maaf.
Ngabalin telah membuat heboh, lantaran dirinya mengunggah foto pesawat yang menukik tajam ke permukaan laut di akun Twitternya.
Dalam foto itu tampak seorang perempuan tengah berpose, yang mana di belakangnya terlihat pesawat sedang menukik ke arah laut.
Masyarakat yang melihat unggahan itu menilai, foto tersebut merupakan pesawat Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta - Pontianak yang jatuh di Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).
Baca Juga: Update Sriwijaya Air Jatuh Siang Ini: 19 Kantong Potongan Jasad Dievakuasi
Apalagi ditambah keterangan Ngabalin yang menuliskan doa bagi korban tragedi.
"Wahai Zat Yang Menghidupkan dan Mematikan tiada daya dan upaya kecuali ditanganMulah semuanya bisa terjadi. Temani mereka semua dan kasihilah mereka semua dalam kasih dan sayangMu. Aamin amin Ya Rabbal'Alamin," tulisnya.
Mengetahui dirinya salah, Ngabalin lantas dengan cepat meminta maaf dan mengunggah foto lain.
"Teman yang baik hati cuitan saya sebelumnya adalah do'a dan keprihatinan atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air. Saya tidak ada niat apapun untuk menyebarkan sesuatu yang salah, maafkan saya dan agar tidak menimbulkan presepsi salah yang berkepanjangan di ruang publik maka dengan ini saya hapus," tulis Ngabalin.
Dalam unggahannya itu, tampak pita hitam bertuliskan SJ182 9 Januari 2021, dan terdapat tulisan 'Our deepest condolences with sympathy for the lost' (Belasungkawa yang terdalam dengan simpati bagi yang kehilangan).
Baca Juga: Keterangan Basarnas dan Komandan KRI Cucut Soal Turbin Sriwijaya Air SJ 182
Melihat unggahan tersebut, lantas sejumlah warganet merespons sikap dari Ngabalin.
"Salut sama bapak politisi yng satu ini, panutan saya. Semoga bapak Ali sehat-sehat terus dan begitu juga semua keluarga bapak, buat saudara-saudara yang terkena musibah di surgalah tempat yang layak buat kalian. Semoga kalian masuk surga semua dan keluarga yang ditinggalkan tabah menghadapi ini semua," tulis akun @ToniSitumorang6.
"Lanjut bang, doakan terus saudara-saudara kita yang terkena musibah," ujar akun @edtheluck.
Berita Terkait
-
Heran Disebut 'Orang Istana', Mahfud MD Ungkap Momen Ali Ngabalin Diusir saat Jokowi-Prabowo Bertemu: Gak Boleh Ikut
-
KSP Ali Mochtar Ngabalin Tepis Isu Politis Di Balik Pergantian Pj Gubernur
-
Riwayat Pendidikan Ngabalin, Sebut Tak Ada Masalah Keluarga Jokowi Jadi Petinggi BUMN
-
Ali Ngabalin Sebut Kerabat Jokowi Jadi Petinggi BUMN Bentuk Kepercayaan Negara: Jangan Dikit-dikit Dinasti
-
Ngabalin Jawab PDIP: Namanya Juga Presiden, Seabrek-abrek Jadwalnya
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo