SuaraSurakarta.id - Kejadian mengejutkan dalam lingkungan keluarga terjadi di Medan, Sumatera Utara.
Pria yang diketahui bernama Erwin tersebut harus menerima kenyataan pahit karena dicoret dari daftat Kartu Keluarga (KK)!.
Kisah itu mendadak jadi perbincanga publik usai potretnya viral di media.
Bukan hanya media sosial, tapi potret pria itu juga tersebar di media cetak koran. Pasalnya, ia muncul di sebuah iklan pengumuman koran bahwa pihak keluarga mengumumkan bahwa pria tersebut telah dicoret dari daftar Kartu Keluarga (KK).
Baca Juga: Pesanan Kamar Hotel di Medan Meningkat Jelang Akhir Tahun
Penampakan koran tersebut diunggah oleh akun Twitter @menteridigital. Pihak keluarga memasang foto pria bernama Erwin dan mengumumkan pria tersebut sudah tak lagi masuk dalam KK.
"Mulai hari ini tanggal 16 Desember 2020, tidak saya akui lagi sebagai anak," demikian pengumuman dalam koran tersebut seperti dikutip Suara.com, Kamis (17/12/2020).
Keputusan mencoret Erwin dari KK bukan tanpa alasan, kedua orang tuanya menilai pemuda berusia 25 tahun tersebut sudah tak mau mendengarkan nasihat orang tua.
Ia juga dinilai telah kurang ajar hingga seringkali melawan terhadap kedua orang tuanya.
"Ia tidak mau mendengarkan nasihat dan kurang ajar serta melawan terhadap saya sehingga menyusahkan saya sebagai orang tuanya," ungkapnya.
Baca Juga: Bak FTV! Viral Kisah Wanita Dilamar oleh Pria yang Paling Dibencinya
Pihak keluarga menegaskan tak lagi bertanggung jawab atas semua perbuatan yang dilakukan oleh Erwin setelah pengumuman pernyataan putus hubungan.
"Sejak pernyataan ini dimuat segala tindak tanduknya di luar adalah menjadi tanggung jawab dirinya sendiri," ungkapnya.
Pengumuman pria dicoret dari KK itu langsung viral di media sosial. Beragam komentar langsung membanjiri kolom komentar cuitan tersebut.
Banyak warganet tak menyangka aksi mencoret nama dari KK ternyata bukan hanya sebatas guyonan semata, namun benar-benar terjadi.
"PHK = Pemutusan Hubungan Keluarga," ucap @berkahabadijaya
"Sering nih gan di koran Medan. Jadi selain berita obituari, juga pernyataan putus hubungan, perkawinan, dll. Soalnya disana sering kasus anak yg kabur entah kemana, terus manfaatin perusahaan bapaknya buat nipu orang," kata @kahfi_adlan.
"Di Medan sudah biasa kayak gini," ujar @suyantong
"Gue pikir dicoret dari KK cuma sebatas jokes doang ternyata ada yang beneran kejadian. Ini anaknya segimana bandelnya ya sampai dicoret dari KK?" ungkap @hellodennisa_.
"Black and white gini minimal Rp 2 jutaan sih tinggal ukurannya saja. Sudah kesal banget nih orang tuanya," tutur @anjai9.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
-
Jateng dan Rompi Jadi Perbincangan di X, Segini Harga Rompi Anti Peluru
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya