SuaraSurakarta.id - Nusantara United ditahan imbang PSIM Yogyakarta 1-1 pada pekan keenam Liga 2 di Stadion Kebo Giro, Boyolali, Senin (7/10/2024).
NUFC unggul pada paruh pertama lewat Gol sepak bebas Supardi Nasir pada menit ke-45+1.
Sementara gol balasan tim Laskar Mataram dicetak Saldi Amiruddin saat babak kedua baru berjalan lima menit.
"Kami tampil baik pada babak pertama. Tapi, kami kehilangan fokus pada paruh kedua saat perubahan taktik dilakukan dari 3-4-3 ke 3-5-2," kata pelatih kepala Salahuddin usai pertandungan.
Baca Juga:Gandeng Balestier Khalsa FC, Nusantara United FC Perkuat Ekosistem Sepak Bola Asia Tenggara
"Catatan ini akan menjadi evaluasi kami untuk menatap dua laga terakhir di putaran pertama melawan Persekat Tegal akhir pekan ini dan Bhayangkara FC," tambahnya.
Dengan hasil ini, Nusantara United masih meneruskan tren tidak terkalahkan dalam enam laga, dengan catatan dua kemenangan dan empat hasil imbang.
NUFC menempati urutan ketiga klasemen sementara dengan koleksi 10 poin.
Sedang PSIM Yogyakarta menduduki peringkat keempat dengan delapan angka plus satu pertandingan di tangan.
Baca Juga:Target Nusantara United FC Tercapai di Liga 2, Gamma Thohir: Terima Kasih Warga Boyolali