3 Putranya Lolos Anggota DPRD, Mantan Bupati Sukoharjo: Didikan Hambalang, Kawah Candradimuka!

Yosua Sindhu Riyanto (34) maju di DPRD Sukoharjo, sedangkan Yanuar Sindhu Riyanto (31) dan Yudha Sindhu Riyanto (29) maju di DPRD Solo.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 01 Maret 2024 | 12:04 WIB
3 Putranya Lolos Anggota DPRD, Mantan Bupati Sukoharjo: Didikan Hambalang, Kawah Candradimuka!
Ketiga putra mantan Bupati Sukoharjo, Bambang Riyanto yang hampir pasti menjadi anggota DPRD Solo. [Suara.com/Ari Welianto]

"Aaya belum beruntung karena lebih fokus pada anak-anak. Saya berpendapat anak saya tidak boleh ada satupun yang gagal, karena beban psikologis kami berat sekali jika yang jadi hanya satu atau dua," paparnya.

Pada Pemilu 2024 ini, Yosua Sindhu Riyanto maju di DPRD Sukoharjo Dapil IV meliputi Kecamatan Grogol. Yanuar Sindhu Riyanto maju di Dapil II Laweyan, sedangkan Yudha Sindhu Riyanto maju di Dapil I Pasar Kliwon-Serengan.

Bambang mengakui sudah mempersiapkan anak-anaknya dengan matang. Untuk mencapai kriteria ideal anggota DPRD harus punya tujuan, kapasitas dan kapabilitas termasuk intelektualnya baik.

"Sudah kami persiapkan sejak awal. Kami tidak mau kalau nantinya mereka tidak rajin, termasuk tidak berbicara dalam rapat dewan. Pendidikan formal sudah persiapkan betul, sejak SD sudah diarahkan pendidikannya dimana tetapi tidak pernah memaksa mereka ambil jurusan apa," jelas dia.

Baca Juga:Prabowo-Gibran Menang di Kota Solo, Politisi Partai Gerindra NR Kurnia Sari Ungkap Kuncinya

Sementara itu, istrinya yang juga Ketua DPC Gerindra Sukoharjo, Titik Suprapti, mengatakan tidak pernah membedakan dukungan pada ketiga putranya. 

Tak jarang hampir setiap hari harus tidur pagi-bangun pagi untuk mendampingi anak-anaknya.

"Rasanya itu macam-macam, bahagia, terharu, senang. Bangga pastinya, anak-anak saya bisa maju ikut kompetisi dan sukses," sambungnya.

Titik menambahkan mendidik mereka semua itu untuk mewarisi kinerja ayahnya waktu menjabat sebagai Bupati Sukoharjo.

"Itu yang jadikan saya motivasi buat mereka. Harapannya mereka bisa menjadi wakil rakyat yang amanah dan harapan masyarakat. Jangan pernah lupa mereka dipilih oleh masyarakat," pungkas dia.

Baca Juga:Wilayah Perbatasan Kabupaten Tak Tergarap Maksimal, Yudi Indras: Padahal Potensi Ekonominya Besar

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini