Prihatin dengan Kasus Pelecehan Seksual terhadap Anak Didiknya, Master Taekwondo Solo: Mencoreng Olahraga

anu pun memberikan dukungan moral kepada korban dan orang tua.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 25 Maret 2023 | 16:55 WIB
Prihatin dengan Kasus Pelecehan Seksual terhadap Anak Didiknya, Master Taekwondo Solo: Mencoreng Olahraga
Senior Taekwondo Solo Tanu Kismanto dan Ketua KONI Lilik Kusnandar saat memberikan keterangan pers. [Suara.com/Ari Welianto]

Tanu meminta kepada anak-anak bisa tetap latihan di doojan masing-masing. Orang tua juga dipersilahkan mengkritisi jika ada kegiatan yang tidak sesuai. 

"Mudah-mudahan orang tua bisa lebih tenang dan anaknya untuk tetap berlatih. Karena yang saya perjuangkan tetap nama taekwondo, apabila berprestasi kami lanjutkan supaya berlatih dan berprestasi," sambungnya.

Sementara itu Ketua KONI Solo, Lilik Kusnandar mengatakan kalau dibilang olahraga Kota Solo agak sedikit berduka iya. 

"Kita prihatin kenapa kejadian ini bisa terjadi. Karena ini sudah menjadi ranah hukum kita serahkan semuanya ke hukum, apapun nanti harus kita menghargai dan menghormati," jelas dia.

Baca Juga:Jadwal Imsakiyah Kota Solo Sabtu 25 Maret 2023, Disertai Doa Niat Puasa Ramadan

Lilik menambahkan DS, menjadi salah satu pegiat taekwondo di solo. Terbukti  terpilih menjadi ketua taekwondo dan berakhir pada Desember 2022, sejauh ini pun tidak ada masalah.

"Sekarang posisi DS di KONI sudah tidak ada posisinya. Saat ini pengurus  solo yang mengampu langsung dari pengurus taekwondo provinsi," imbuhnya.

Lilik menambahkan jangan sampai ini menimbulkan suatu traumatik dan akhirnya tidak mau lagi latihan taekwondo. 

Kontributor : Ari Welianto

Baca Juga:Dikomplain Soal Aksi Tolak Sabilisasi di Kota Solo, Gibran: Itu Tahun 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak