SuaraSurakarta.id - Tujuh warga Suku Asmat dari Papua ikut meriahkan acara ngunduh mantu pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono, Minggu (11/12/2022).
Mereka pun berkumpul bersama para relawan Jokowi di depan Pura Mangkunegaran.
Mereka pun harus menempuh perjalanan jauh beberapa hari untuk sampai ke Solo dengan naik kapal laut.
Mereka berangkat dari Papua, 29 September 2022 lalu dan tiba di Surabaya, 9 Oktober 2022. Istirahat di Surabaya kemudian menuju Solo.
Baca Juga:Presiden Jokowi Tiba di Pura Mangkunegaran Disambut Riuh Sorai Pengunjung
Mereka sengaja datang ke acara pernikahan putra Presiden Jokowi dengan biaya sendiri. Bahkan mereka memakai pakaian tradisi Suku Asmat.
"Sengaja datang ke sini, kemampuan sendiri. Selain ke acara Pak Jokowi, ingin mengenalkan budaya Suku Asmat ke Solo," ujar salah satu warga Suku Asmat, Stevanus saat ditemui, Minggu (11/12/2022).
Kedatangannya selain ini ke acara pernikahan Kaesang dan Erina, ingin ketemu dengan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.
Karena gerakan-gerakan yang dilakukan Ganjar sama seperti Jokowi.
"Ingin ketemu sama Pak Ganjar dan semalam sudah ketemu. Gerakan Pak Ganjar itu sama yang dilakukan Pak Jokowi," kata seniman Suku Asmat ini.
Baca Juga:Detik-detik Rizky Billar Diusir dari Resepsi Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono, Ternyata Faktanya
Mereka pun berharap pada tahun 2024 mendatang, Pak Ganjar bisa menjadi presiden menggantikan Pak Jokowi.
"Kita ingin sekali Pak Ganjar jadi presiden. Pak Jokowi pernah datang ke Suku Asmat, nanti jika Pak Ganjar jadi presiden pasti akan ke sana, karena kerakannya sama dengan Pak Jokowi," ungkap dia.
Mereka juga ingin sekali ketemu sama Presiden Jokowi. "Pak Jokowi sudah datang ke Suku Asmat dua. Jadi kita datang ke Solo juga ingin ketemu beliau," sambungnya.
"Kita ke sini juga ingin memberikan cinderamata buat Pak Jokowi berupa hasil karya Suku Asmat," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto