Jika Tak Ingin Tersingkir dari Piala Presiden Lebih Cepat, Persis Solo Harus Menang Lawan Dewa United FC

Menghadapi Dewa United FC, Persis Solo berjanji akan tampil maksimal demi meraih tiga poin penuh pada pertandingan lanjutan di Stadion Manahan, Solo

Budi Arista Romadhoni
Kamis, 23 Juni 2022 | 19:12 WIB
Jika Tak Ingin Tersingkir dari Piala Presiden Lebih Cepat, Persis Solo Harus Menang Lawan Dewa United FC
Pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago (kanan) didampingi Pemain Persis Solo Andri Ibo (tengah), saat memberikan keterangan dalam konferensi Pers sebelum pertandingan, di Stadion Manahan Solo, Kamis 923/6/2022). ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

Asa hasil terbaik dari pertandingan tersebut demi peluang lolos delapan besar juga disuarakan pelatih Dewa United Nil Maizar, mengingat di dua pertandingan sebelumnya mereka hanya bermain imbang melawan PSIS dan kalah dari Persita Tangerang.

"Kami masih ada peluang dan ingin menang. Lawannya, Persis pasti juga ingin menang. Jadi membuktikan yang terbaik dilihat di lapangan. Siapa yang siap dan bermain bagus itu, yang akan memenangkan pertandingan," kata Maizar.

Maizar menyatakan dua pemain asing Dewa United, Karim Rossi dan Lucas Ramos, berada dalam kondisi prima dan diharapkan bisa main penuh menghadapi Persis.

"Kami sudah siapkan strategi khusus lawan Persis. Mudah-,mudahan pertandingan enak ditonton dan menghibur masyarakat Indonesia," katanya.

Baca Juga:PSIS Semarang Tak akan Beri Kesempatan PSS Sleman Menang, Sergio Alaxandre: Kami Selalu Fight

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini