SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terangan-terangan memuji performa Taisei Marukawa saat PSIS Semarang bersua Persita Tangerang.
Dalam laga perdana babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022. Marukawa turut berperan besar dalam kemenangan besar 6-1 Mahesa Jenar atas lawannya tersebut.
Turun sebagai starter bersama Carlos Fortes dan Hari Nur. Pergerakan mantan bomber Persebaya Surabaya itu sangat cair dalam menyisir area tengah maupun lini sayap.
Bahkan pada menit ke 40, Marukawa berhasil mencetak gol dari luar kotak penalti usai memanfaatkan asisst cantik dari Carlos Fortes.
Baca Juga:Pelatih Bhayangkara FC Apresiasi Pemain Maksimalkan Kelengahan Persebaya
Adapun lima gol lainnya yang bersarang ke gawang Persita Tangerang lewat dua gol Carlos Fortes, Hari Nur, Oktafianus Fernando dan Rachmat Hidayat.
Sementara satu gol Persita Tangerang dicetak usai mendapat hadiah penalti dari handsball Wahyu Prasetyo di menit ke-53.
Gibran Rakabuming pun terkesan dengan performa apik yang ditunjukkan pemain asal Jepang tersebut.
Bahkan melalui akun twitternya, suami Selvin Ananda itu sampai melontarkan pujian kepada pemain yang musim lalu meraih penghargaan sebagai pesepak bola terbaik Liga 1 musim 2021/2022.
"Marukawa jos," kata Gibran melalui akun @gibrantweet, Selasa (14/06/2022).
Baca Juga:Aji Santoso Tetap Puas Meski Persebaya Gagal Taklukan Bhayangkara FC
Sontak saja sanjungan Gibran kepada Marukawa itu mematik perhatian beberapa warganet di kolom komentar.
"Mantan Pemain @persebayaupdate memang jos pak wali," ucap akun @mnoor_ichs**.
Ada juga seorang warganet yang menyayangkan kegagalan Persis Solo ketika hendak merekrut Marukawa di bursa transfer.
"Kudune dadi rekrutan Persis solo kuwi mas, ben Laskar Sambernyawa kian jos (seharusnya direkrut Persis Solo itu, biar Laskar Sambernyawa semakin bagus)," papar akun @JoseNusanta**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan