SuaraSurakarta.id - Profil Dewi Tanjung politisi PDIP yang hendak laporkan ayah Vanessa Angel ke Polda Metro Jaya.
Dewi Tanjung menilai ayah Vannesa Angel sudah keterlaluan. Karena selalu membuat kontroversi yang menyerang keluarga Bibi Ardiansyah dan beberapa sahabat Vannesa Angel.
Bahkan saking geramnya, Dewi Tanjung sampai menyebut Doddy Sudrajat sebagai teroris. Sebab ia menilai ayah Mayang dan Chika tersebut sudah mengusik ketentraman hidup masyarakat.
Perempuan berusia 42 tersebut tak segan akan melaporkan Doddy Sudrajat ke Metro Polda Jaya. Lantaran pernyataan-pernyataan kerap membuat gaduh masyarakat Indonesia.
Baca Juga:Alasan Faisal Tak Perbolehkan Doddy Sudrajat Ajak Gala Sky Jalan-jalan
Pemilik nama asli Dewi Ambarwati ini dikenal sebagai seorang politikus. Dewi Tanjung tercatat sebagai kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Dewi Tanjung lahir di Padang pada tanggal 15 Januari 1980. Dan saat ini Dewi Tanjung berdomisili di Bogor, Jawa Barat.
Dewi Tanjung sempat mencoba peruntungan pada pemilu 2019 untuk Dapil V Jawa Barat. Namun ternyata langkahnya terhenti karena dirinya hanya meraih 7.311 suara.
Dewi Tanjung pernah melaporkan seorang politikus senior Partai Amanat Nasional Amien Rais ke Polda Metro Jaya dengan dugaan upaya makar. Laporan tersebut juga menyeret nama Habib Rizieq Shihab dan Bachtiar Nasir.
Selain itu, nama Dewi Tanjung kembali menjadi pembicaraan atas upayanya melaporkan Novel Baswedan ke polisi. Dewi Tanjung menilai Novel Baswedan merekayasa kasus penyiraman air keras.
Baca Juga:Doddy Sudrajat Akhirnya Datangi Rumah H Faisal tapi Warganet Makin Curiga
Dewi Tanjung juga melaporkan pendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ke Polda Metro Jaya dengan nomor LP/313/I/YAN.2.5/2020/SPKT PMJ tanggal 16 Januari. Laporan tersebut malah buntut dari kisruh dua kelompok massa unjuk rasa di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa 14 Januari 2020. (Suara.com)