Rifal Lastori, Kisah Bintang Rans Cilegon FC Diambang Rekor Hatrrick Promosi Liga 1

Rans Cilegon FC akan menghadapi PSIM Yogyakarta. Sementara di semifinal lain, Dewa United bakal bertemu klub sultan, Persis Solo.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 24 Desember 2021 | 15:34 WIB
Rifal Lastori, Kisah Bintang Rans Cilegon FC Diambang Rekor Hatrrick Promosi Liga 1
Pemain Rans Cilegon FC, Rifal Lastori berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persis Solo. [twitter.com/@Liga1Match]

SuaraSurakarta.id - Bintang Rans Cilegon FC, Rifal Lastori diambang rekor hattrick promosi Liga 1 berturut-turut usai timnya lolos ke semifinal Liga 2 2021.

Rans Cilegon FC akan menghadapi PSIM Yogyakarta. Sementara di semifinal lain, Dewa United bakal bertemu klub sultan, Persis Solo.

Rencananya, fase semifinal Liga 2 2021 akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, 27 Desember mendatang.

Jika menengok ke belakang, Rifal Lastori memang lekat dengan julukan 'sang pembawa promosi' klub Liga 2 ke kasta tertinggi. 

Baca Juga:Dewa United ke Semifinal Liga 2, Kas Hartadi Puji Etos Kerja Pemain

Sontak saja, pemain berposisi sayap kelahiran Halmahera Utara ini juga disebut-sebut membawa keberuntungan bagi klub Liga 2 yang meminjamnya dari Borneo FC.

Liga 2 2017, Rifal Latori bergabung ke PSIS Semarang di pertengahan kompetisi. Dia langsung menjadi andalan pelatih Subangkit.

Puncaknya, Rifal Lastori mampu membawa tim Laskar Mahesa Jenar promosi ke Liga 1 usai mengalahkan Martapura FC, 6-4 dalam perebutan tempat ketiga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (BGLA).

Semusim berselang, Borneo FC giliran meminjamkan pemain yang sempat berkostum Timnas Indonesia ke PSS Sleman sejak awal musim.

Pada akhir musim Liga 2 2018, tim berjulukan Super Elang Jawa dibawanya jadi juara Liga 2 2018 dan promosi ke Liga 1.

Baca Juga:Liga 2 2021: PSIM dan Dewa United Amankan Tiket Semifinal

Kini bersama Rans Cilegon FC, Rifal Lastori hanya membutuhkan satu kemenangan saat melawan PSIM Yogyakarta di semifinal, sekaligus tiga kali beruntun promosi ke Liga 1.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak