SuaraSurakarta.id - Jan Ethes Srinarendra, putra sulung Wali Kota Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda baru saja meraih medali emas dalam kejuaraan taekwondo yang digelar oleh Sekolah Taekwondo Sanggar Kartika Buana (SKB) Solo, Minggu (14/11/2021) kemarin.
Olahraga bela diri tersebut merupakan hobi baru cucu Presiden Jokowi ini. Padahal, Jan Ethes baru berlatih taekwondo kurang lebih satu bulan.
Tapi sudah punya teknik bertarung cukup bagus hingga berhasil mengalahkan lawannya yang sudah sabuk kuning.
"Baru latihan satu bulan ini, sabuknya masih putih. Latihannya itu rutin seminggu dua kali," ujar Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Senin (15/11/2021).
Baca Juga:NasDem Bakal Usung Jokowi di Pilpres 2024?, Ini Kata Surya Paloh
Usai meraih juara, Jan Ethes langsung ditelepon kakeknya Jokowi. Jokowi memberikan ucapan selamat kepada cucunya yang sudah juara di kompetisi taekwondo.
"Ditelepon kakeknya kemarin. Tidak dapat bonus, cuma kompetisi kecil saja," terang dia.
![Jan Ethes ikut lomba taekwondo. [Instagram/janethesdotcom]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/15/16606-jan-ethes.jpg)
Ikut latihan taekwondo di SKB merupakan keinginan atau minat Jan Ethes sendiri.
Tempat latihan SKB itu berada di pinggir jalan di daerah Gilingan. Jan Ethes pun melihat saat lewat situ banyak anak-anak kecil, ternyata ingin ikut lalu mencoba.
"Itu minat sendiri. Lihat tempat lesnya, banyak anak-anak kecil. Saya sempat datang SKB yang di Serengan, tapi tempatnya kecil banget, kalau di Gilingan tempatnya agak besar dan ada dipinggir jalan," ungkap dia.
Baca Juga:Fadli Zon Kena Tegur Gerindra Usai Kritik Jokowi, Pengamat: Prabowo Berlebihan
Untuk saat ini kegiatan yang diikuti Jan Ethes latihan taekwondo di SKB. Les musik (piano) sudah tidak lagi mengikuti latihan.
- 1
- 2