Disambangi Gibran Saat Vaksinasi Covid-19, Harapan Lansia Ini Bikin Trenyuh

Vaksinasi Covid-19 bagi lansia untuk dosis pertama di Solo telah berlangsung di Rumah Sakit Umum Bung Karno, Kota Solo, Senin (1/3/2021) siang.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 02 Maret 2021 | 10:57 WIB
Disambangi Gibran Saat Vaksinasi Covid-19, Harapan Lansia Ini Bikin Trenyuh
Margaretha Endang Sri Purwanti, warga Pasar Kliwon, Solo, saat disuntik vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Bung Karno, Senin (1/3/2021). [Suara.com/Budi Kusumo]

SuaraSurakarta.id - Vaksinasi Covid-19 bagi lansia untuk dosis pertama di Solo telah berlangsung di Rumah Sakit Umum Bung Karno, Kota Solo, Senin (1/3/2021) siang.

Proses vaksinasi itu sempat dipantau langsung Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota, Teguh Prakosa.

Ada berbagai cerita menarik namun mengharukan dalam proses vaksinasi itu. Salah satunya datang dari wanita paruh baya bernama Margaretha Endang Sri Purwanti (69).

Margaretha mengaku bahwa saat pandemi Covid-19 sudah satu tahun lebih ia tak bisa menemui cucunya yang berada di luar kota.

Baca Juga:Ada Masalah di Kota Solo, Gibran Buka Ruang Aduan di Media Sosial

Terlebih, dirinya sering mendapatkan kabar mengenai kesehatan bahwa lansia berpotensi sangat tinggi dalam terpapar Covid-19.

"Puji Tuhan, mudah-mudahan bisa sehat dan seluruh warga nanti bisa dapat vaksin dan sehat. Jadi setelah di vaksin ini bisa menengok cucu saya", ungkapnya kepada SuaraSurakarta.id.

Dia menceritakan, selama pandemi Covid-19 dirinya melakukan aktivitasnya hanya dirumah. Tak hanya itu, rasa kangen terhadap sanak saudara khususnya pada sang cucunya pun tak tertahankan.

"Kalau proses vaksinasi mudah. Datang langsung antri dan cepat terlaksana vaksinnnya," ujar dia.

Adanya vaksinasi ini ia bersyukur. Mengingat lansia juga diberikan prioritas dari pemerintah. "Semoga semua sehat, Covid-19 segera berlalu, dan semua beraktivitas seperti biasa," pungkasnya.

Baca Juga:Sarang Ratusan PSK di Solo Mau Diberantas Gibran!

Kontributor: Budi Kusumo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini