SuaraSurakarta.id - Putra putri mantan Presiden Republik Indonesia berkumpul di momen ulang tahun putra Presiden Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, Minggu (23/3/2024) lalu.
Moment tersebut menjadi viral di media sosial (medsos). Dalam momen kumpul tersebut tampak Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Lalu ada Puan Maharani, Guruh Soekarnoputra, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Annisa Pohan, Yenny Wahid, Siti Rubi Aliya Rajasa, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto hingga Ilham Habibie.
Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) ikut merespon pertemuan putra-putri presiden terdahulu.
"Ya positif, bagus," terangnya, Kamis (27/3/2025).
Jokowi menegaskan bahwa putra putri presiden berkumpul dan rukun sangat bagus.
Mantan Wali Kota Solo tersebut bahkan menyebut belum tentu anak-anaknya rukun tapi belum tentu orang tuanya.
"Putra putri presiden rukun-rukun bagus. Tapi belum tentu orang tuanya," jelas dia
Soal disinggung soal ada wacana pertemuan dengan presiden-presiden sebelumnya, Jokowi menyebut itu bisa saja terjadi. Tapi kelihatannya tidak mungkin.
"Ya bisa saja. Tapi kelihatannya kok tidak mungkin," ungkapnya.
Baca Juga: Puan Minta Perseteruan dengan PDIP Dihentikan, Jokowi: Loh yang Memulai Siapa?
Ketika ditanya kenapa tidak mungkin terjadi, Jokowi mengatakan tidak tahu.
"(Kenapa pak) Ya nggak tahu, kelihatannya kok. (Kelihatannya tidak bisa datang) Kelihatannya kok nggak mungkin," tandas dia.
Sebelumnya, perayaan ulang tahun Didit Prabowo atau Didit Hediprasetyo, putra Presiden RI Prabowo Subianto cukup menyita perhatian.
Pasalnya, momen istimewa putra Prabowo dan Titiek Soeharto tersebut dihadiri oleh anak presiden RI pertama sampai ketujuh.
Pesta ulang tahun ini diadakan pada Minggu (23/3/2025), atau belum lama setelah DPR RI mengesahkan Revisi Undang-Undang TNI yang mengundang polemik dan pertentangan.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menceritakan suasana saat putra dan putri presiden RI dari yang pertama hingga kedelapan berkumpul di satu meja.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
7 Makna Gelar Panembahan dalam Sejarah Keraton Kasunanan Surakarta
-
KPU Solo Bantah Musnahkan Arsip Dokumen Jokowi
-
Wajib Coba! 3 Kuliner Legendaris Solo yang Bikin Lidah 'Bergoyang' Sampai ke Tulang
-
Sikat 4 Link Ini! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Tentrem
-
Profil KGPH Benowo: Dalang Kondang Adik PB XIII, Sosok Bijak di Tengah Konflik Keraton Solo