SuaraSurakarta.id - Berikut ini kami sajikan berita link live streaming Persis Solo vs PSM Makassar.
Kedua tim dijadwalkan bentrok pada lanjutan pekan ke-18 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Senin (13/1/2025) pukul 19.00 WIB.
Tuan rumah mengusung misi bangkit di putaran kedua setelah tampil buruk dan mengenaskan sepanjang paruh pertama.
Apalagi tim Laskar Sambernyawa mendatangkan tiga pemain baru yakni Cleylton Santos (Brazil/bek tengah), Lautaro Belleggia (Argentina/gelandang), dan Jordy Tutuarima (Belanda/bek kiri).
Baca Juga: Juan Torres Garrido: Eks Pemandu Bakat Barcelona, Kini Asisten Pelatih Persis Solo
Pelatih Ong Kim Swee menjelaskan Persis Solo kini telah mendapatkan kekuatan tambahan setelah mendatangkan beberapa pemain anyar.
"Dalam putaran kedua ini, saat ini, kita mempunyai 3 pemain yang baru bersama tim, termasuk asisten pelatih Juan Torres. Cleylton, Jordy, dan Lautaro, ini adalah 3 pemain yang kita datangkan," kata Ong Kim Swee melansir ANTARA.
"Dalam putaran kedua ini kita harus lebih serius, dan kita tidak boleh kehilangan poin dalam setiap pertandingan yang kita lalui, terutama pada pertandingan besok melawan PSM," sambungnya.
Mengenai langkah Persis Solo pada sisa waktu bursa transfer paruh musim ini, pelatih asal Malaysia itu memberikan isyarat jika Laskar Sambernyawa masih memiliki rencana.
Soal penyerang baru yang rencananya akan didatangkan, Ong Kim Swee memberikan penjelasan mengenai situasi dan sikap optimisnya untuk dapat mencapai target yang diinginkan.
Baca Juga: Lautaro Belleggia Jadi Rekrutan Kedua Persis Solo, Begini Catatan Statistiknya
"Kita masih mempunyai beberapa hari sebelum penutupan bursa transfer. Terutama untuk menambah beberapa kemungkinan, atau mengurangi beberapa pemain, dan kita akan lihat apa yang akan terjadi pada pertandingan esok untuk menentukan siapa saja yang akan bersama kita, terutama pemain asing, dan siapa yang akan keluar setelah pertandingan besok," jelas Ong Kim Swee.
Berita Terkait
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Misi Juara Lagi: Skenario Persib Bandung Back to Back Liga 1
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita