SuaraSurakarta.id - Persis Solo percaya diri memetik kemenangan saat menjamu PSM Makassar pada laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2024/2025.
Sesuai jadwal, kedua tim bakal bentrok di Stadion Manahan, Senin (13/1/2025) malam kick off pukul 19.00 WIB.
Pelatih Ong Kim Swee menjelaskan Persis Solo kini telah mendapatkan kekuatan tambahan setelah mendatangkan beberapa pemain anyar.
"Dalam putaran kedua ini, saat ini, kita mempunyai 3 pemain yang baru bersama tim, termasuk asisten pelatih Juan Torres. Cleylton, Jordy, dan Lautaro, ini adalah 3 pemain yang kita datangkan," kata Ong Kim Swee melansir ANTARA.
"Dalam putaran kedua ini kita harus lebih serius, dan kita tidak boleh kehilangan poin dalam setiap pertandingan yang kita lalui, terutama pada pertandingan besok melawan PSM," sambungnya.
Mengenai langkah Persis Solo pada sisa waktu bursa transfer paruh musim ini, pelatih asal Malaysia itu memberikan isyarat jika Laskar Sambernyawa masih memiliki rencana.
Soal penyerang baru yang rencananya akan didatangkan, Ong Kim Swee memberikan penjelasan mengenai situasi dan sikap optimisnya untuk dapat mencapai target yang diinginkan.
"Kita masih mempunyai beberapa hari sebelum penutupan bursa transfer. Terutama untuk menambah beberapa kemungkinan, atau mengurangi beberapa pemain, dan kita akan lihat apa yang akan terjadi pada pertandingan esok untuk menentukan siapa saja yang akan bersama kita, terutama pemain asing, dan siapa yang akan keluar setelah pertandingan besok," jelas Ong Kim Swee.
"Ya, hal tersebut ada dalam rencana. Seperti yang sudah saya katakan, kita memiliki rencana untuk dapatkan pemain lagi, tapi itu semua kembali kepada neraca keuangan yang kita miliki. Kita tidak bisa berbelanja tanpa mengikuti prosedur yang benar," pungkasnya.
Baca Juga: Evaluasi Besar-besaran, Persis Solo Coret Tiga Pemain Asing? Ini Daftarnya
Menjelang pertandingan menghadapi PSM Makassar, Persis Solo membidik kemenangan untuk mengeluarkan mereka dari zona degradasi setelah kini berada di posisi ke-17 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 10 poin dari 17 laga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Gibran Terseret Pusaran Takhta? Hangabehi Bongkar Fakta Pertemuan: Bukan Soal Restu Raja Kembar
-
10 Warung Makan Enak Wonogiri yang Wajib Dicoba Bareng Keluarga di Akhir Pekan
-
Ahli Hukum Usulkan Mekanisme Penugasan Presiden untuk Polri Isi Jabatan Sipil
-
Pilihan Tepat Liburan Akhir Tahun, Harga Mobil Bekas Mitsubishi Xpander Lengkap Perkiraan Pajaknya
-
Bikin Dompet Tebal! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Menanti, Sikat 4 Link Ini Sekarang!