Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 09 Januari 2025 | 23:06 WIB
Launching tim Kesatria Bengawan Solo berlangsung di Midaz, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (8/1/2025) petang diikuti jajaran owner, manajemen, official hingga pemain. [Dok Kesatria Bengawan Solo]

SuaraSurakarta.id - Skuad Kesatria Bengawan Solo (KBS) resmi dilaunching untuk menghadapi kompetisi IBL GoPay 2025.

Launching tim berlangsung di Midaz, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (8/1/2025) petang diikuti jajaran owner, manajemen, official hingga pemain.

Kini, komposisi pemain tim yang bermarkas di GOR Sritex Arena itu lebih matang dibanding musim lali.

Kedatangan sejumlah bintang membuat KBS percaya diri mengapungkan misi lolos final hingga juara IBL 2025.

Baca Juga: Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya

Pelatih Efri Meldi menjealskan, dukungan manajemen untuk membangun kekuatan musim ini sudah maksimal. Manajemen bersedia mendatangkan pemain-pemain yang memang menjadi kebutuhan tim.

Terutama dengan mendatangkan Abraham Wenas, Ponsianus Nyoman Indrawan, Indra Muhammad, dan Randy Ady Prasetya. Sedangkan pemain asing, Coach Meldi tampak puas dengan performa mereka.

"Saya rasa ada perbedaan karakter dari pemain asing tahun ini. Dari 11 kali uji coba, saya melihat mereka tipikal pemain yang bisa diajak bekerja sama, atau bisa bermain secara tim. Ditambah lagi, pemain-pemain lokal yang kami miliki juga bisa mencetak poin. Ini tim yang solid, saya optimis kami bisa ke final, dan kalau bisa lebih jauh, harusnya juara," kata Efri Meldi, Kamis (9/1/2025).

Efri Meldi menegaskan timnya kini tidak lagi bergantung pada satu pemain seperti Kentrell musim lalu. KBS di IBL 2025 punya kekuatan seimbang dan akan mengutamakan kerjasama tim.

"Saya percaya diri dengan tim saat ini. Materi sangat dalam, secara kualitas sama semua. Semua pemain akan bisa skor. Asing kita jago-jago semua. Mereka orang-orang yang tepat untuk menggantikan Kentrell. Musim ini kita tidak bertumpu pada pemain asing tapi lebih ke kerjasama tim seperti yang sudah diperlihatkan saat laga uji coba," paparnya.

Baca Juga: Komink is Comming! Kesatria Bengawan Solo Datangkan Ponsianus Nyoman Indrawan

Hal senada juga diungkapkan Kevin Moses. Pemain berposisi shooting guard itu yakin KBS akan bisa stabil sepanjang musim 2025.

Load More