SuaraSurakarta.id - Pemkot Solo berupaya akan memberikan tiket gratis bagi pelajar di Kota Solo untuk menonton langsung pertandingan Piala AFF U-16 di Stadion Manahan Solo.
Ini dilakukan untuk meramaikan ajang sepakbola yang berlangsung 21 Juni hingga 4 Juli nanti. Apalagi Kota Solo sebagai tuan rumah di ajang event tersebut.
"Boleh-boleh, bisa-bisa, ya seperti saat Piala Dunia U-17 kemarin. Nanti akan komunikasikan dengan Ketum PSSI dulu untuk pastinya. Kita tindak lanjuti lagi," kata Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Rabu (19/6/2024).
Seperti diketahui, tiket gratis untuk pelajar sudah pernah diterapkan saat Piala Dunia U-17 2023 di Kota Solo. Waktu itu pemkot mendapatkan restu dari FIFA dan PSSI untuk mendatangkan pelajar untuk meramaikan pertandingan langsung dari stadion.
Terkait pelaksanaan, Gibran menegaskan bahwa Kota Solo siap menyelenggarakan Piala AFF U-16 dari awal hingga akhir.
"Persiapan sudah matang, berbagai sarana dan infrastruktur penunjang sudah siap. Nantinya Piala AFF U-16 akan menggunakan Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari untuk pertandingan," jelas dia.
Sejumlah lapangan latihan juga sudah dipersiapkan, seperti Lapangan Sriwaru, Lapangan Banyuanyar, dan Lapangan Kotta Barat.
"Fasilitas pertandingan bola kita sudah lebih dari siap. Insyaallah AFF bisa berjalan dengan lancar. Yang penting warga Solo bisa nonton langsung di stadion," papar dia.
Sementara itu Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo, Rini Kusumandari mengatakan untuk tiket gratis bagi pelajar di Piala AFF U-16 sedang diupayakan.
Baca Juga: Gibran Akhirnya Minta Maaf Usai Buku Tulis Bergambar Jan Ethes Munculkan Polemik
"Sebelum libur Idul Adha ini kami sudah membahas kemungkinan itu bersama PSSI. Ada beberapa hal teknis, salah satunya juga wacana kuota untuk pelajar itu. Tapi PSSI masih belum memutuskan, informasinya masih dihitung dulu kemungkinan-kemungkinannya," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?
-
Kaesang Sesumbar Jadikan Jateng Kandang Gajah: PSI Menang Mutlak di Pemilu 2029!