SuaraSurakarta.id - Jajaran manajemen Kesatria Bengawan Solo (KBS) bertemu dengan Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara X atau Gustri Bhre, Minggu (16/6/2024).
Dalam kunjungan itu, KBS diwakili Owner Klub Bagus Andriaan John, Presiden Klub Yakup Hasibuan, Vice President John Nawawi, Manajer Tim Arfinsa Gunawan dan jajaran manajemen lainnya.
Pertemuan yang berlangsung di Pura Mangkunegaran itu salah satunya membangun kolaborasi untuk mengembangkan sport tourism di Kota Solo.
Gusti Bhre memaparkan, perkembangan olahraga basket di Indonesia, khususnya di Solo, saat ini sangat pesat, terutama di kalangan anak muda.
Baca Juga: KBS Tumbang di Tangan Pelita Jaya, Rekor Kemenangan Beruntun Berhenti di Angka 16
"KBS ini kan menjadi tim kebanggaan masyarakat Solo. Tentunya basket hari ini menjadi olahraga yang bertumbuh sangat cepat terutama kalangan anak muda Indonesia. IBL hari ini, manajemen, pergerakkannya, sosialisasinya, dan kegiatan kegiatannya semakin maju dan perkembangan," kata Gusti Bhre.
Di tengah perkembangan itu, Gusti Bhre membeberkan tentu masih banyak trobosan baru.
Harapannya dari silaturahmi ini, pegiat sisi olahraga khususnya basket dan Mangkunegaran sebagai pusat budaya di Solo ini juga bisa kolaborasi untuk kebaikan kota Solo.
"Sport tourism, kan bisa dilihat ada kemajuan di Kota Solo. Sport tourism ini terutama yang sudah lama, termasuk Persis Solo yang dengan klub yang sangat bersejarah. Tentunya jadi keunikan kota Solo yang tidak ada di kota lain. Nah ini harapannya KBS, meski merupakan tim sangat baru tentu identitasnya sangat melekat dengan kota Solo, " paparnya.
Sementara itu, Presiden KBS Yakub Hasibuan menuturkan terima kasih atas penerimaannya, baik masyarakat Solo, juga tentunya kanjeng Gusti dan seluruh mangkunegaran.
Baca Juga: Konsisten dan Disiplin Defense Jadi Kunci Kesatria Bengawan Solo Kalahkan Bali United
"Silaturahmi berjalan dengan baik. Kami sangat senang karena dapat support luar biasa. Mudahmudahan tetap sama-sama bisa membanggakan Kota Solo," ujar Yakup.
Berita Terkait
-
Beda Profesi Pasangan Jessica Milla, Enzy Storia dan Febby Rastanty, Jabatan Siapa yang Paling Mentereng?
-
Potret Jessica Mila dan Yakup Hasibuan Kondangan di Turki, Netizen: Aura Old Money Kental Banget!
-
Ingat Lagi Gelar Kebangsawanan Jawa Gibran Rakabuming, Didapatkan Sebelum Skandal Fufufafa
-
Anak Presiden Fleksing, Gaya Hidup Kaesang Pangarep Dibandingkan Gusti Bhre Penguasa Mangkunegaran
-
Gerindra Pastikan Anak Jokowi Tak Akan Maju Gantikan Gusti Bhre: Kota Solo Terlalu Kecil Buat Kaesang
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara
-
SK Dinilai Langgar Undang-undang, Sayap PPP Laporkan Menteri Hukum ke Prabowo Subianto
-
Kebijakan Kemasan Polos: Ancaman Besar bagi Ekonomi Petani Tembakau Jateng