SuaraSurakarta.id - Kabar duka kembali datang dari jamaah calon haji dari Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo. Jumlah calon haji asal Jawa Tengah yang meninggal dunia di Tanah Suci bertambah empat orang, sehingga totalnya menjadi 18 orang.
Berdasarkan data haji meninggal di Arab Saudi yang diterima melalui Sistem Komunikasi Haji Terpadu (Siskohat) menyebutkan calon haji meninggal bertambah empat orang sehingga total yang meninggal di Tanah Suci menjadi 16 orang dan di Tanah Air sebanyak dua orang sehingga total 18 orang.
Kepala Subbag Humas PPIH Embarkasi Solo Gentur Rahma Indriadi menjelaskan empat calon haji yang meninggal tersebut atas nama Rukini Mat Sari (65) warga Demak tergabung dalam Kloter 68, Kotib Imam Muhadi (60) warga Kebumen tergabung dalam Kloter 11, Indrayani Citro Sugito (65) warga Sragen Kloter 86 dan Awit Achmad Yatim (74) warga Kendal di Kloter 40.
Rukini Mat Sari asal Demak Jateng dilaporkan meninggal di RS An Noor Makkah karena sakit pada 10 Juni 2024, Kotib Imam Muhadi asal Kebumen meninggal di RS An Noor Makkah pada 11 Juni 2024, Indrayani Citro Sugito asal Sragen meninggal dunia karena sakit di RS King Faisal Makkah pada 11 Juni 2024, dan Awit Achmad Yatim asal Kendal meninggal di RS King Faisal Makkah pada 11 Juni 2024.
Baca Juga: Embarkasi Solo Sudah Berangkatkan 65 Kloter Jamaah Calon Haji
"Jenazah empat calon haji asal Jateng tersebut dimakamkan di tempat pemakaman umum di Soraya Arab Saudi," ujarnya dikutip dari ANTARA pada Kamis (13/6/2024).
Pihaknya sudah menyampaikan berita duka tersebut melalui petugas di daerah masing-masing untuk mengucapkan ikut berduka cita kepada pihak keluarga.
Dia mengatakan calon haji yang meninggal rata-rata usia 65 tahun ke atas dan juga mempunyai penyakit komorbit atau bawaan. Calon haji yang meninggal akan dibadalhajikan dan asuransi akan diterima oleh pihak keluarga.
Embarkasi Solo tahun ini telah mengirimkan calon haji asal Jateng dan DIY ke Tanah Suci sebanyak 100 kloter dengan 35.982 calon haji dari rencana sebelumnya sebanyak 36.012 jamaah.
Baca Juga: Satu Jamaah Calon Haji dari Embarkasi Solo Meninggal di Tanah Suci, Ini Identitas Lengkapnya
Berita Terkait
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
-
Beda Respons Shireen Sungkar dan Mega Aulia Saat Sinetron Belum Berhijabnya Tayang Ulang di TV
-
Mega Aulia Kerja Apa Sekarang? Nangis Minta Pihak TV Tak Tayangkan Sinetron Lawasnya karena Sudah Hijrah
-
Profil Mega Aulia, Mantan Artis yang Tolak Sinetronnya Ditayangkan Ulang
-
Mega Aulia Nangis-Nangis, Minta RCTI dan SCTV Jangan Putar Ulang Tukang Bubur Naik Haji: Saya Sudah Tobat
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin