SuaraSurakarta.id - Daging kurban seringkali kita konsumsi dengan keadaan alot atau susah dikunyah di dalam mulut. Padahal daging sudah di masak lama di atas kompor.
Namun ternyata penyebab daging kurban alot ketika dimasak karena langsung dimasukkan ke dalam lemari pembeku atau "freezer". Hal itu diungkapkan oleh Pakar penyembelihan halal dari IPB University Dr. drh. Supratikno, M.Si, PAVet.
"Enggak boleh langsung ke 'freezer', harus masuk ke kulkas bawah semalaman baru besoknya dipindah ke 'freezer'. Kalau daging segar langsung masuk ke 'freezer' nanti dimasak alot," kata Kepala Divisi Penyembelihan Halal dari Halal Science Center IPB University dikutip dari ANTARA pada Rabu (12/6/2024).
Supratikno kemudian menuturkan lebih lanjut terkait kiat membekukan daging kurban. Yakni dimulai dari memastikan tidak mencuci daging dulu kecuali ketika akan dimasak.
"Jika bersih, daging tidak perlu dicuci pada saat akan disimpan. Jika terdapat kotoran, daging dapat disayat dan dibuang pada bagian yang kotor," kata dia.
Apabila kotoran menyebar dan terpaksa harus dicuci, kata dia, maka pastikan daging dikeringkan dengan cara ditepuk-tepuk dengan tisu dapur. Hal ini dilakukan demi mencegah daging menjadi bau.
Selanjutnya, masukkan daging ke dalam wadah dan usahakan tidak banyak Udara yang terjebak di dalam wadah. Supratikno menyarankan proses vakum bila memungkinkan.
Kemudian, masukkan ke dalam pendingin selama semalam. Setelah itu baru pindahkan ke lemari pembeku (freezer).
"Kalau sudah dibekukan mau dimasak besok, sebaiknya sekarang diturunkan dari 'freezer' ke pendingin biasa," ujar Supratikno.
Baca Juga: Dulu Terkenal Kampung Hitam di Solo, Ini Cara Warga Karangasem Rayakan Idul Adha
Terkait waktu simpan daging, Supratikno menuturkan bisa empat hingga lima jam sejak disembelih bila disimpan pada suhu ruangan. Lalu, waktu simpan bisa lebih lama yakni satu hingga dua hari apabila ditempatkan di dalam lemari pendingin atau "refrigerator".
"Kalau di 'freezer' rumahan yang sering dibuka tutup tahannya 2-3 bulan. Kalau yang kotak atau 'freezer' khusus, yang jarang dibuka 1-2 tahun masih tahan," kata Supratikno.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Alasan PB XIV Hangabehi Salat Jumat di Masjid Tertua di Solo, Berawal Dari Mimpi
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang