SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bakal meluangkan waktu untuk bertemu dengan Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo.
Gibran mengakui menerima pesan WhatsApp (WA) dari mantan Wali Kota Solo tersebut yang ingin bertemu.
"Beliau sudah WA saya, sudah langsung saya jawab. Nanti ya saya carikan jadwal biar tidak saling tumpah tindih jadwalnya," terang Gibran saat ditemui, Senin (30/10/2023).
Gibran menyebut WA dari Rudy tidak mengungkapkan untuk apa. Hanya ingin bertemu saja.
"Belum, cuma ingin bertemu saja," ujar bacawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) ini.
Ketika ditanya apakah akan dijadwalkan pekan ini, Gibran hanya menyebut secepatnya akan dijadwalkan.
"(Kemungkinan pekan ini mas?) Nanti ya. Ya, secepatnya lah," katanya.
Saat disinggung bahwa Rudy ingin bertemu soal pengembalian KTA PDIP, Gibran enggan menjelaskan masalah itu.
"Ya, nanti saya bicara dengan pak ketua DPC dulu," ungkap dia.
Baca Juga: Gibran Akui Dapat Izin Puan Maharani dan Arsjad Rasjid untuk Maju ke Pilpres 2024
FX Rudy mengaku sudah mengirimkan pesan WA ke Gibran dan belum tak hapus. Namun, pesan itu dibalas oleh ajudan dan akan disiapkan waktu.
"Justru saya mau kesana dan sudah WA beliau minta waktu untuk sowan, WA belum tak hapus. Dibalas sama ajudan mau disiapkan waktu dan akan disampaikan ke mas wali, kalau mas wali balas atau tidak belum tak buka," tandasnya.
Seperti diketahui, Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku sudah mengirim pesan lewat WA ke wali kota untuk minta waktu ketemu.
"Saya sudah WA langsung ke Mas Gibran dan ajudannya juga minta waktu untuk sowan. WA belum tak hapus, dibalas sama ajudannya mau disiapkan waktu," jelas Rudy.
Rudy menjelaskan ingin bertemu Gibran, karena mau menyerahkan surat secara langsung. Isi suratnya supaya mengembalikan KTA PDIP dan membuat surat surat pengunduran diri.
"Surat mau saya serahkan langsung ke mas wali, mau ditanggapi ya bersyukur, tidak ya sudah," papar dia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur
-
Atlet Solo Raih 15 Medali di ASEAN Para Games 2025, Respati Ardi Bakal Berikan Fasilitas Khusus