SuaraSurakarta.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyebut sudah mengantongi nama cawapres untuk mendampingi bacapres Prabowo Subianto.
Hanya saja, Airlangga enggan menyampaikan nama. Karena nanti akan dibicarakan pada waktunya.
"Ya, nanti akan dibicarakan pada waktunya. Ada kejutan, tunggu besok," terang Airlangga Hartarto saat ditemui di UNS Tower Solo, Selasa (29/8/2023).
Ketika disinggung nama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masuk daftar sebagai bacawapresnya Prabowo, Airlangga Hartarto menegaskan bahwa Partai Golkar sudah memiliki nama sendiri.
"Golkar sudah jelas namanya (bacawapres). Kan kita sudah sampaikan (masuk radar bacawapres)," ungkap dia.
Terkait dengan pertemuan empat partai di HUT ke-25 Partai Amanat Nasional (PAN), Airlangga menjelaskan pada pertemuan itu dilaunching nama koalisi bernama koalisi Indonesia Maju.
"Kenapa koalisi Indonesia maju?. Karena target tahun 2045 adalah Indonesia Maju," ujar Menko Perekonomian ini.
Airlangga mengatakan pada, Kamis (31/8/2023) nanti, bacapres Prabowo Subianto akan datang ke Kantor Golkar.
Kedatangannya nanti bukan untuk membahas bacawapres, melainkan akan memberikan kuliah di Golkar institute.
Baca Juga: 5 Fakta Kehadiran Prabowo dan Erick Thohir di HUT PAN, Sinyal Duet?
"(Soal cawapres?) Belum. Kalau hari kamis nanti, Pak Prabowo akan datang ke Partai Golkar untuk memberikan kuliah di Golkar Institute," tandas dia.
Berita Terkait
-
Prabowo Mau Bangun Penjara Koruptor di Pulau Terpencil? Ini 7 Lokasi yang Pas!
-
Prabowo Setuju Moratorium Dicabut! PMI Bisa Kembali Kerja ke Arab Saudi, Ada Bonus Umrah Setelah Dua Tahun
-
Viral Promosi Es Krim Gratis di Yogya Syaratnya IPK 2.3, Netizen Ramai Tandai Wapres
-
Nilai dari Rakyat 'Hampir Cukup' untuk Prabowo-Gibran, Tapi Isu Korupsi Jadi Sorotan Utama!
-
Sorot Ide 'Lucu' Prabowo, ICW: Penjara di Pulau Terpencil Malah Bikin Napi Korupsi Semakin Sulit Diawasi
Tag
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Polda Jateng Bongkar Kasus MinyaKita Tak Sesuai Takaran di Karanganyar
-
Kabar Gembira Lur! Pemkot Solo dan Kedubes India Siapkan Beasiswa S1 dan S2
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!