Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 12 Juli 2023 | 13:35 WIB
Rumah duka Ahmad Arsyad Disky di Padangsadi, Banyumanik, Kota Semarang, Rabu, yang meninggal saat konser JKT48. [ANTARA/ I.C.Senjaya]

SuaraSurakarta.id - Konser JKT48 di Mal Tentrem, Kota Semarang, Selasa (11/7/2023) berakhir kelabu.

Satu orang tewas setelah sebelumnya ditemukan pingsan. Polisi saat ini masih mendalami peristiwa meninggalnya seorang penonton bernama Ahmad Aryasd Disky (17).

Kapolsek Semarang Tengah, Kompol Indra Romantika, di Semarang, mengatakan, polisi masih memeriksa para saksi dalam kejadian tersebut.

"Kita panggil saksi-saksi. Untuk penyebab kematian belum diketahui," kata Indra dilansir dari ANTARA, Rabu (12/7/2023).

Baca Juga: Tanpa Alas Kaki, Ari Lesmana Muncul dan Kejutkan Konser Tunggal D'MASIV di Singapura

Menurut dia, untuk mengetahui penyebab kematian korban Ahmad Arsyad Disky (17) ini harus meminta keterangan dokter yang sempat melakukan pemeriksaan.

Ia menuturkan korban dilaporkan pingsan saat pertunjukan JJT48 dan dilarikan ke rumah sakit

Korban dinyatakan sudah meninggal dunia oleh dokter jaga saat tiba di rumah sakit.

Ia mengatakan kepolisian akan berkoordinasi dengan rumah sakit untuk mengetahui penyebab pasti korban meninggal.

Sebelumnya, korban dilaporkan pingsan saat pertunjukan grup JKT48 di Mal Tentrem Semarang, Jumat (11/7) petang.

Baca Juga: Kena Tipu Jastip Tiket Konser NCT Dream, Korban Merugi hingga Rp 94 Juta.

Korban langsung mendapatkan pertolongan petugas saat jatuh pingsan di tengah-tengah pertunjukan itu.

Jenazah korban sendiri sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.

Load More