Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 05 Juli 2023 | 14:34 WIB
Tiga musisi bakal konser Intimate Collaboration 'Cerita Cinta' di Solo, termasuk Kahitna. [Suara.com/Rena Pangesti]

SuaraSurakarta.id - Kota Solo saat ini tengah diguyur dengan even berkelas nasional bahkan internasional. Ketersediaan sarana dan prasarana, serta antusiasme masyarakat yang sangat baik inilah yang menjadikan promotor kelas wahid berlomba-lomba untuk menggelar even di Kota Bengawan, salah satunya konser musik.

Salah satunya yakni MCM Live Production yang akan menyuguhkan konser bertema 'Cerita Cinta' pada 28 Oktober 2023.

Konser dengan konsep intimate collaboration ini digelar untuk lebih memberikan suguhan berbeda dalam balutan harmonisasi yang indah. Ini dibuat agar para penonton merasakan keterikatan kisah percintaan mereka dengan lagu-lagu hits dari masing-masing artis.

"Kami coba menciptakan konser yang intim antara performance dengan penonton, selain itu akan ada kolaborasi dari tiga performance Kahitna, Yura Yunita, dan Rizky Febian. Kami yakin ini akan menjadi konser yang tidak bisa di lupakan oleh penonton di Kota Solo," kata Event Director MCM Live Production, Architz, saat berbincang dengan wartawan, Rabu (5/7/2023).

Baca Juga: Deretan Konser Tahun Ini, Dapatkan Tiket & Siapkan Hal Ini!

Rencananya, konser akan digelar di Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS Solo pada 28 Oktober 2023 mendatang. Dipilihnya Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS Solo lantaran merupakan salah satu gedung indoor terbesar di Indonesia yang menggunakan tenaga listrik ramah lingkungan.

"Kota Solo kami pilih, selain memiliki infrastruktur yang baik, masyarakatnya memiliki antusias yang besar terhadap musik dan siap menjadikan Solo sebagai kota tujuan music tourism," ujarnya.

Diungkapkan, tatanan panggung, cahaya, dan teknologi multimedia akan menampilkan konser spektakuler yang sayang dilewatkan.

Penjualan tiket presale pertama akan dimulai pada 6 Juli 2023. Tiket akan dijual di salah satu platform tiket management yaitu Tiket.com. Tak hanya di Kota Solo semata, konser ini juga akan akan digelar di sejumlah kota besar lainnya.

"Kami berharap konser ini sukses diselenggarakan dan membuat penonton pulang dengan membawa cerita yang relate dengan kisah percintaan mereka," katanya.

Baca Juga: The Corrs Gelar Konser Reuni di Jakarta, Segini Harga Tiket yang Paling Mahal

Load More