Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 21 Juni 2023 | 12:12 WIB
Dialog Kebangsaan dengan tema ‘Reposisi Peran Pemuda dalam Status Quo Pemilu 2024’ yang diadakan di Heika Kopi, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo pada Senin (19/6) malam. (timlo.net/khalik ali)

SuaraSurakarta.id - Ketua DPD II Golkar Solo, Sekar Tandjung mendorong generasi muda untuk maju pada Pemilu 2024.

Menurutnya, generasi muda punya panggung besar pada kontestasi politik tahun depan, sehingga perlu diberi pemahaman tentang perlunya memperhatikan politik.

"Inilah, yang perlu kita dorong. Agar, milenial saat ini peduli terhadap politik hingga mau memikirkan masa depan Bangsa Indonesia melalui jalur politik tersebut," kata Sekar Tandjung dalam dialog ‘Reposisi Peran Pemuda dalam Status Quo Pemilu 2024’ dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Rabu (21/6/2023).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Pelajar Kebangsaan (GMPK) Surakarta ini dinilai Sekar mampu merepresentasi bahwa politik itu asyik.

Baca Juga: Cari Muka, Banyak Elite Politik Rela Antre Demi Sowan ke Anak-Anak Jokowi

Sehingga, melalui pendekatan tersebut mampu membangkitkan ketertarikan kalangan muda untuk turut serta dan peduli dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 mendatang.

"Bagaimana kita bisa menunjukan bahwa politik itu fun. Ngobrol-ngobrol, meski beda partai. Sehingga, menimbulkan ketertarikan kepada kalangan muda ini," jelas sosok yang juga Bacaleg Dapil Laweyan tersebut.

Sementara itu, anggota DPRD Jateng, Yudi Indras Weindarto saat dikonfirmasi mengatakan, jika melihat perjalanan Bangsa Indonesia tak lepas dari peran pemuda. Sejak zaman proklamasi kemerdekaan Indonesia, peran pemuda tak bisa dipandang sebelah mata.

"Jika menilik itu, tentunya pemuda atau saat ini yang disebut milenial harusnya paham. Anak muda menjadi tumpuan bangsa Indonesia. Berbagai kebijakan bangsa Indonesia, juga diwarnai untuk masa depan anak muda salah satunya sistem pendidikan," ujar politisi asal Partai Gerindra tersebut.

Menurutnya, untuk meningkatkan minat politik anak muda perlu adanya ruang diskusi terbuka. Seperti dalam kegiatan ‘Diskusi Kebangsaan’ yang telah digelar. Dengan wadah tersebut, dapat menunjukan bahwa kepedulian pemuda dalam politik itu sangat dinantikan.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dengan Prabowo yang Dekat dengan Jokowi saat Nonton Bola, Puan Maharini: Saya juga Akrab

"Jika dulu di 2019, banyak kalangan emak-emak. Namun, untuk 2024 ini memang panggungnya anak muda," ujarnya.

Load More