SuaraSurakarta.id - Dua atlet blind judo NPC Indonesia berpeluang lolos ke Paralimpiade 2024 Paris, Perancis.
Keduanya yakni Fajar Pambudi dan Toni Ricardo Mantolas berpeluang lolos ke Kota Mode setelah menorehkan prestasi di kejuaraan internasional blind judo di Kazakhstan.
Pelatih Blind Judo NPC Indonesia Dimas Aribowo, mengatakan NPC Indonesia mengirimkan tiga atlet untuk melakukan try out di Kazakhstan dalam kejuaraan dunia Ebsa Judo Asia Championship 2023 yang diikuti 11 negara dengan total 86 pejudo, 28-30 April.
Fajar Pambudi yang turun di kelas J1 total blind -90 kg berhasil merebut medali perunggu dan Toni Ricardo Mantolas juga meraih perunggu di kelas J2 low vision 90 kg.
Baca Juga: Para-bulu Tangkis Indonesia Raih 7 Emas pada Turnamen di Spanyol
Sedangkan, atlet judo NPC Indonesia Junaedi yang turun di kelas J1 Total Blind -60 kg mendapat peringkat kedelapan.
"Kami yakin dua atlet yang meraih medali perunggu dari kejuaraan tersebut bisa lolos ke Paralimpiade Paris 2024," kata Dimas dilansir dari ANTARA, Kamis (4/5/2023).
Dimas mengatakan, negara yang menjadi pesaing berat di kejuaraan internasional itu adalah tuan rumah Kazakhstan dan India.
Sedangkan Indonesia baru tampil untuk pertama kalinya di kejuaraan internasional tersebut yang juga diikuti Thailand, Tajikistan, Jepang, Korea, Iran, dan Uzbekistan.
Sementara itu, Wakil Sekjen NPC Indonesia Rima Ferdianto mengatakan NPC Indonesia pada tahun ini mempunyai tiga program yakni pelatnas menuju ASEAN Para Games Kamboja, Asian Para Games di Hangzhou, dan pelatnas menuju Paralimpiade di Paris 2024.
Baca Juga: Sinopsis Drama Thailand Make A Wish: 3 Misi 3 Harapan, Dapatkah Terwujud?
Atlet yang akan turun di APG Kamboja dijadwalkan berangkat pada 31 Mei menggunakan pesawat terbang sewa dari Solo menuju Kamboja, sedangkan untuk APG Hangzhou akan digelar Oktober.
"Atlet yang akan diberangkatkan ke Paralimpiade Paris harus melalui kualifikasi, salah satunya dengan menjalani berbagai try out atau kejuaraan internasional untuk mencari rangking poin dan partisipasi poin," jelas dia.
NPC Indonesia sudah beberapa kali menggelar try out sejumlah cabang olahraga sejak Januari dengan hasil yang cukup menggembirakan, misalnya atletik dan bulutangkis yang memborong medali.
Sedangkan, cabang blind judo baru saja selesai try out di Kazakhastan dan angkat berat yang baru saja selesai try out di Georgia.
Berita Terkait
-
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi dan Kepedulian Terhadap Atlet Disabilitas
-
Indonesia Torehkan Sejarah di Paralimpiade Paris 2024, 14 Medali Modal Menuju Los Angeles
-
Hasil Paralimpiade: Kandaskan Wakil Tuan Rumah, Awal Mulus Hikmat Ramdani-Leani Ratri Oktila
-
Hasil Paralimpiade: Subhan-Rina Hajar Wakil Inggris di Pertandingan Pembuka
-
Malam Nanti Indonesia Bersinar di Paralimpiade Paris, Budaya Nusantara Hiasi Pembukaan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya