SuaraSurakarta.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo secara resmi ditunjuk sebagai bakal calon presiden dari PDIP pada Pilpres 2024 mendatang.
Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo dengan tegas siap memenangkan Ganjar Pranowo sebagai presiden pada pilpres 2024 mendatang.
"Sebagai kader PDIP, siapapun yang diputuskan oleh ketua umum hukumnya wajib dilaksanakan dan dimenangkan," terang Rudy saat ditemui, Jumat (21/4/2023).
Rudy pun mengucapkan banyak terima kasih kepada ibu ketua umum Megawati Sukarnoputri yang telah mengumumkan capres tahun 2024.
Baca Juga: Megawati Soekarnoputri Umumkan Ganjar Pranowo Capres PDIP, Puan Maharani Surukan Ini
Rudy juga mengucapkan terima kasih kepada Mbak Puan (Puan Maharani).
"Inilah salah satu yang perlu kita acungi jempol. Bahwa, biar putri ketua umum tapi beliau dalam rangka memperingati hari Kartini, beliau sebagai Kartini yang hebat dan memberikan dukungan penuh kepada apa yang disampaikan oleh ketua umum PDIP Megawati Sukarnoputri dalam mengumumkan capres dari PDIP adalah bapak Ganjar Pranowo," papar dia.
Rudy menjelaskan jika sudah sesuai dengan harapan awal Ganjar sebagai capres. Rudy menyebut sesuainya itu karena ketua umum sudah mengumumkan.
"Kalau ketua umum sudah mengumumkan siapapun itu harus wajib sesuai. Sebagai kader partai yang militan hukumnya wajib dilaksanakan dan dimenangkan," jelas mantan Wali Kota Solo ini.
Rudy mengakui tidak bisa mempengaruhi siapapun soal capres 2024 dari PDIP.
Baca Juga: Pasang Surut Hubungan Ganjar dengan PDIP: Sempat Panas, Kini Mesra Diusung Jadi Capres
"Kalau saya ini opo to, kelase, tingkatannya itu hanya DPC dan masyarakat biasa. RT aja nggak, jadi nggak mungkin lah bisa mempengaruhi siapapun. Yang ada adalah berjuang, berjuang, berjuang," ungkapnya.
Rudy pun menjelaskan sudah mempersiapkan untuk memenangkan Ganjar Pranowo. Dalam bulan ramadan kemarin, sehari dua kali melakukan konsolidasi.
"Itu mulai jam 4, jam 8 setelah taraweh konsolidasi di dua ranting. Itu kita lakukan dan strategi sudah kita siapkan, tapi itu tidak perlu saya sampaikan," kata dia.
"Paling tidak sudah diumumkannya capres Ganjar Pranowo ini, kita semua semakin solid bergerak. Karena yang dinanti-nanti kan capres yang ada di PDIP," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres, Cak Lontong Kehilangan Banyak Job
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Ganjar Pranowo: untuk Suara.com Selamat Ulang Tahun yang ke-11, Tetap Kritis dan Mencerdaskan!
-
Ganjar Dimintai Tanda Tangan Bocah SD Usai Isi Ceramah di Masjid UGM, Netizen: Tanda Tangan Tarawih Paling Mahal
-
Diajak Berandai-andai Jadi Presiden, Kocaknya Ganjar Pranowo: Kan Sudah Kalah, Saya Lowbat
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Kasus Keracunan Massal di Gantiwarno, Bupati Klaten Tetapkan KLB
-
Klaten Geger! 110 Warga Alami Keracunan Massal, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Dua Wanita Diamankan Tim Sparta, Diduga Lakukan Penipuan Bermodus Seminar E-Commerce
-
Forkompimda Jatim Sowan Jokowi di Solo, Khofifah Ungkap Hasil Pertemuan
-
Dari Silaturahmi Terjalin Harapan Sinergi Positif Awak Media-Polresta Solo