SuaraSurakarta.id - Siswi SMA Pradita Dirgantara Ryura Assyifa Ramadhina (17) memperoleh prestasi yang membanggakan. Di mana, ia diterima di 10 Perguruan Tinggi top dibeberapa negara.
10 perguruan tinggi tersebut, yakni Program Aerospace Engineering Monash University, Aeronautical Engineering University of Sydney, Aerospace Science Engineering University of California (UC) Davis, Letter of Acceptance (LoA) dari Program Environmental Science Wageningen University and Research (WUR).
Selanjutnya di Program Mechanical Engineering The University of Western Australia, Program Studies in Mathematical and Physical Sciences University of Toronto, Program Co-Op Mathematical University of Toronto Kampus Scarborough.
Kemudian di Program Mechanical Engineering University of Toronto, Program Mechanical Engineering Queensland University dan Program Bachelor of Applied Science The University of British Columbia (UBC).
Baca Juga: Sempat Turunkan Bendera dan Naik Meja DPRD, Ratusan Mahasiswa Demo Tuntut Pendidikan Gratis
Saat ditemui, Ryura merasa bangga bisa diterima di 10 Perguruan Tinggi di luar negeri.
"Bangga banget, seneng banget dan tidak nyangka. Alhamdulillah, bisa diterima di 10 PT di luar negeri," ujar dia saat ditemui, Kamis (6/4/2023).
Ryura mengaku surprise dan tidak menyangka kalau di terima semua.
"Jujur merasa surprise karena nggak nyangka. Saya kira bakal ketolak, karena memang ketat sekali seleksinya," jelas Ryura.
Untuk orang tua mendukung dan suport sekali. "Bersyukur sekali. Tidak menyangka saat saya kasih tahu," ucapnya.
Ryura menceritakan sering menonton tentang study abroad atau belajar di luar negera di youtube. Ia merasa termotivasi setelah lulus ingin kuliah di luar negeri, akhirnya di kelas XII ini ikut peminatan Perguruan Tinggi Luar Negeri (PTLN).
Baca Juga: Demi Pendidikan, 4 Artis Ini Rela Jalani Puasa Ramadhan di Luar Negeri
"Dari situ saya memantapkan diri untuk belajar sungguh-sungguh. Lebih mengambil jurusan Aerospace Engineering atau Mechanical Engineering," terang siswa asal Kota Solo ini.
Bukan tanpa alasan, Ryura mendaftar dan memilih 10 universitas. Karena itu sebagai alternatif jika ada yang ditolak atau tidak diterima, tapi kenyataannya malah diterima semua.
"Karena mungkin takut ditolak, jadi daftar banyak. Tapi, alhamdulillah diterima semua jadi kayak, ya rezeki. Membanggakan pastinya," imbuh siswa hobi menyanyi ini.
Mulai mendaftar ke universitas luar negeri itu sejak November 2022, tapi kalau mulai persiapan sejak awal tahun 2022. Untuk kelulusan atau diterima itu tidak langsung keluar semua tapi bertahap.
"Keluar diterimanya itu bertahap mulai awal tahun 2023. Sebenarnya ada satu universitas yang masih menunggu belum keluar hasilnya," kata alumni SMP 1 Solo ini.
Dari 10 universitas yang menerimanya itu, ia memilih di University of Toronto yang Program Mechanical Engineering. Karena di University of Toronto itu, walaupun Mechanical Engineering berbeda dengan aerospace tapi di sana bisa didapatkan oleh anak-anak engineering buat belajar tentang aerospace.
"Saya pilih di University of Toronto. Itu memang jadi pilihan utama," sambungnya.
Ia merasa yakin dengan apa yang dipilih ini. Karena usahanya selama ini sudah dipersiapkan jauh-jauh hari, apalagi jurusan yang diambil itu sesuai dengan passionnya.
"Dengan persiapan ini maka saya akan berusaha semaksimal mungkin. Apabila saya lanjut untuk study tersebut dan kembali ke Indonesia berkontribusi untuk kepada negara," ungkap dia.
"Jadi saya akan berusaha keras untuk mengembangkan passion saya di bidang mechanical engineering," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu
-
Waspada! Kasus DBD Masih Mengancam, Ini Dia Fakta Terbaru dari Boyolali
-
Termasuk 'Si Anak Hilang', Persis Solo Sumbang Dua Pemain ke Piala AFF 2024
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya