SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mendadak dipanggil Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo ke Semarang, Senin (3/4/2023) siang.
Ini merupakan pertemuan pertama setelah Gibran mengritik keras Ganjar karena menolak kedatangan Timnas Israel.
Penolakan itu dan sejumlah tokoh maupun organisasi lainnya berujung FIFA keputusan membatalkan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Saya hanya melaporkan perkembangan dan kendala pekerjaan Single Elevated Railway Joglo. Soal Piala Dunia U-20 juga saya minta maaf," kata Gibran dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com.
Disinggung soal hubungannya dengan Ganjar pasca perbedaan pendapat terkait Piala Dunia U-20, Gibran tak banyak berkomentar.
"Pokoknya saya sebagai bawahan siap untuk menjalankan perintah dari atasan saya (Ganjar)," jelasnya.
Menurut Gibran soal Piala Dunia U-20 tidak perlu dibahas lebih panjang. Tidak ada masalah antara dirinya dengan Ganjar Pranowo.
"Semuanya clear kok, tenang aja, saya minta maaf soal itu (Piala Dunia U-20)," tegas putra sulung Presiden Jokowi tersebyt.
Sementara melansir ANTARA, Ganjar Pranowo membenarkan apa yang disampaikan Gibran.
Dirinya memberi perhatian pada soal inflasi sebab Kota Surakarta menjadi satu dari tujuh sampel dengan tingkat inflasi paling dinamis.
"Itu yang coba kita sampaikan. Ya Mas Wali menyampaikanlah program PSN gede-gede, rencana beberapa program dari pemerintah kota yang sebagian besar industri kreatifnya mau kita dorong," ujarnya.
Mantan anggota DPR RI itu juga mengatakan, dalam pertemuannya Gibran memaparkan sejumlah kegiatan yang akan digelar di Kota Solo dan dirinya menegaskan siap mendukung.
"Ya mungkin banyak event lagi yang mau digelar karena kemarin seni ada, olahraga ada, industri kreatif ada, pokoknya kita dukung," tegas Ganjar Pranowo.
Berita Terkait
-
Legenda dan Eks Kapten Timnas Indonesia Angkat Bicara Soal Batalnya Piala Dunia U-20: FIFA CUCI TANGAN!
-
CEK FAKTA: Presiden Jokowi Temui Timnas U-20, Turut Bersedih dan Beri Semangat, Benarkah?
-
Mendadak Dipanggil Ganjar Pranowo Usai Sindir Penolak Timnas Israel, Gibran Rakabuming: Saya Langsung Minta Maaf
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
-
Polisi Absen Lagi, Sidang Gugatan Citizen Lawsuit Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Ditunda
-
Mantan Pejabat Pemkot Terseret Kasus Korupsi, Wali Kota Solo Wanti-wanti ASN
-
Diduga Korupsi Proyek Drainase Kawasan Stadion Manahan, Eks Pejabat PUPR Tersangka
-
Nasihat Spiritual dari Abu Bakar Ba'asyir kepada Jokowi, Ini yang Dibicarakan