SuaraSurakarta.id - Identitas pemotor yang menjadi korban tewas dalam kecelakaan maut di ruas jalan Jalan Solo-Yogya, tepatnya di Desa Meger, Kecamatan Ceper, Klaten, Senin (3/4/2023) sekitar pukul 06.00 WIB pagi tadi terungkap.
Dari informasi yang dihimpun, pemotor itu bernama David Beckham (23), warga Desa Gondang, Kecamatan Kebonarum, Klaten.
Nahas, dia tewas telindas truk karena menghindari pemotor lain yang jatuh terperosok lubang di jalan Jogja-Solo, Desa Jambu Kulon, Kecamatan Ceper.
Diberitakan sebelumnya, kecelakaan melibatkan truk tronton Nopol Z 9060 HA, pengemudi Lili (55), warga Tasikmalaya, Honda Vario Nopol AB 6287 LR, dikendarai Dian Ayu (25), warga Kulonprogo dan Honda Scoopy Nopol AD 6088 QL dikendarai David Robert (23) warga Jogonalan.
Akibat kecelakaan tersebut, satu pemotor tewas usai terlindas truk.
Melansir Timlo.net--jaringan Suara.com, semula kedua motor berjalan dari arah yang sama, lalu bertabrakan. Motor terjatuh ke kiri, hingga pengemudinya terlindas truk.
"Tadi itu sepeda motor Vario jatuh, belakangnya ada motor Scoopy, mungkin mau menghindari yang jatuh itu, tapi malah nyrempet motor yang jatuh itu," kata salah satu saksi mata, Guntur Joko Prabowo.
Menurutnya, di lokasi tersebut sudah beberapa kali terjadi kecelakaan lalu lintas.
"Di sini ini sering banget kecelakaan, nggak cuma sekali ini, belum lama juga di sana dekat tikungan itu juga, jalannya banyak lubang," ujarnya.
Baca Juga: Sopir Mercy yang Tewaskan Pelajar di Ragunan Ternyata Putra Artis Ira Riswana
Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polres Klaten Iptu Slamet Riyadi, membenarkan kejadian laka lantas yang terjadi di jalan Solo-Yogya, Desa Meger, Kecamatan Ceper, Klaten.
Akibat kejadian ini, korban satu orang pemotor dilarikan ke rumah sakit, dan satu pemotor meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Kondisi korban yang satu sementara masih dirawat di rumah sakit akibat luka ringan, dan yang satu korban meninggal dunia di TKP," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Makin Panas! LDA Keraton Solo Gugat Soal Pergantian Nama KGPH Purboyo jadi PB XIV
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur