SuaraSurakarta.id - Atlet menembak Sergio Sanjaya kembali mendapatkan prestasi bergengsi.
Kali ini, bocah kelas 1 SMP itu meraih Juara 1 Piala Danpaspampres 2023 di nomor PCC Junior Open yang digelar di Lapangan Tembak Perbakin, Senayan, Jakarta, 16-19 Maret 2023.
Prestasi itu menyamai torehan tahun lalu, dimana dia juga menyabet gelar juara di nomor serupa.
Mampu memepertahankan gelar prestisius itu, Sergio Sanjaya mengaku cukup siap dalam menghadapi kejuaraan menembak tersebut.
Baca Juga: Indonesia Tempati Posisi Keenam Klasemen Medali ISSF World Cup Rifle/Pistol 2023
"Senang dan bangga tentunya bisa meraih gelar serupa seperti tahun lalu. Sedari awal saya sangat siap dan akhirnya mendapatkan trofi dalam kejuaraan menembak ini," kata Sergio Sanjaya saat dihubungi awak media dari Solo, Minggu (19/3/2022).
Gelar itu semakin menambah deretan trofi yang berhasil diraih Sergio Senjaya di usia yang masih sangat muda.
Sebelumnya, dirinya menjadi Juara 2 kejuaraan menembak Eigers Cup 2021, Juara 1 piala Dankormar Cup 2021, serta Juara 1 kelas junior PCC dan Juara 3 great U Dansat Brimob Polda Jateng Cup 2021.
Kemudian dia juga menyabet dua juara, yaitu Juara 1 PCC Junior dan Juara 2 Open Grade D dalam lomba menembak Danpaspampres Cup 2022
Tak pelak, banyak pihak menyebut jika Segio Sanjaya digadang-gadang menjadi atlet masa depan Indonesia.
Baca Juga: Pengedar Narkoba Tewas Ditembak usai Coba Tabrak Polisi di Pekanbaru
"Tentu saja kemenangan ini saya berikan untuk keluarga yang tak henti memberikan dukungan untuk saya," paparnya.
Melansir ANTARA, kejuaraan menembak Piala Danpaspampres 2023 digelar pada 16-19 Maret 2023. Turnamen ini digelar di Lapangan Tembak Perbakin, Senayan, Jakarta yang diikuti 400 peserta
Para peserta Piala Danpaspamres 2023 tak hanya anggota TNI dan Polri. Masyarakat umum yang suka dengan cabang olahraga menembak juga dapat ikut ambil bagian.
Komandan Paspampres Mayjen TNI Rafael Granada Baay pada Minggu mengatakan turnamen menembak Piala Danpaspampres 2023 dapat menjadi wadah pencarian bibit atlet tembak Indonesia.
"Antusiasmenya sangat luar biasa. Ini adalah bagian rangkaian HUT Paspampres. Lomba ini selain menjadi bagian HUT adalah untuk uji kemampuan dan mencari bibit-bibit atlet penembak Indonesia," kata Rafael.
Berita Terkait
-
Viral Plafon Venue Cabor Menembak di PON Aceh Ambruk, Netizen: PON Paling Parah!
-
Penampakan Atap Venue Menembak PON 2024 Ambruk karena Tidak Kuat Menahan Hujan
-
"Ada Badai di Dalam", Kisah Dibalik Gaya Penembak Viral Turki yang Super Santai Tangan di Saku
-
Profil Yusuf Dikec, Atlet Menembak Turki yang Viral Karena Gaya Menembaknya
-
Jadwal Olimpiade 2024 Hari Ini: Indonesia Berlaga di Cabang Bulu Tangkis dan Menembak
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu