SuaraSurakarta.id - Bencana banjir yang melandar sebagian besar wilayah Kota Solo semenjak Kamis (16/2/2023) hingga Jumat (17/2/2023) membuat ribuan warga mengungsi.
Untuk mencukupi kebutuhan para korban banjir, Senkom Mitra Polri menyalurkan bantuan berupa tenda hingga bahan pokok ke pengungsi banjir di Pucangsawit dan Jagalan.
Dalam kegiatan sosial tersebut, Senkom Mitra Polri menyerahkan bantuan berupa tenda, bahan makanan, dan kebutuhan pokok lainnya untuk para pengungsi korban banjir di kawasan Pucangsawit dan Jagalan.
Ketua Umum Senkom Mitra Polri, Katno Hadi hadir langsung untuk menyerahkan bantuan tersebut kepada para pengungsi yang berada di SD Wonosaren, Pucangsawit.
"Beberapa waktu lalu, kami mendapat hibah dari BNPB berupa tenda pengungsi. Saat ini, kami salurkan untuk masyarakat yang membutuhkan," kata Katno Hadi, di sela penyaluran bantuan di SD Wonosaren, Kelurahan Pucangsawit, Kecamatan Jebres.
Katno Hadi menjelaskan, Senkom Mitra Polri mendapatkan hibah tenda pengungsi sebanyak 14 unit untuk disalurkan ke tempat bencana.
Sebanyak 10 unit telah berada di wilayah Jawa Tengah. Di mana, seluruhnya akan didistribusikan di wilayah bencana.
"Untuk yang di sini (Pucangsawit dan Jebres), kami salurkan 2 unit. Untuk Jogja 3 unit, adapun sisanya masih 5 unit nanti didistribusikan ke kawasan Klaten, Wonogiri, Sukoharjo dan Karanganyar," ujar Katno Hadi yang juga owner D’Lawu Bistro & Mountain Cottage, Karanganyar itu.
Adapun, untuk bahan makanan pihaknya menyalurkan beras dan mi instan. Tak hanya itu, bantuan tersebut juga akan ditambah dengan telur.
Baca Juga: Polres Purbalingga Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Desa Serang Purbalingga
"Karena ini tadi terburu-buru ya, sehingga untuk telurnya nanti kami susulkan," ujar Katno.
Ketua Senkom Mitra Polri Kota Solo, Kevin Fabiano menambahkan, pihaknya tergerak dengan aksi sosial untuk membantu masyarakat. Tak hanya masalah kebencanaan semata, melainkan juga aksi sosial untuk masyarakat.
"Kami senantiasa ada untuk masyarakat. Membantu meringankan beban masyarakat dalam bentuk sosial," ucap Kevin.
Bantuan itu diserahkan Katno Hadi dan diterima langsung Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy didampingi Dan Yon Detasemen C Pelopor, Kompol Langgeng Sugito.
Kabid Humas mengemukakan, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak terkait mulai dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, BNPB dan Tim SAR dalam penanganan bencana banjir di Kota Solo.
"Kami terus memantau perkembangan kondisi di lokasi terdampak banjir di Kelurahan Jagalan, Pucangsawit. Lalu, di Kecamatan Pasarkliwon yang berada di Gandekan, Semanggi dan Sangkrah. Adapun untuk di Kawasan Kecamatan Serengan terdapat di Kelurahan Joyotakan," jelas Iqbal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Makin Panas! LDA Keraton Solo Gugat Soal Pergantian Nama KGPH Purboyo jadi PB XIV
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur