SuaraSurakarta.id - Bencana banjir mengepung Kota Solo sejak Kamis (16/2/2023) hingga saat ini.
Meskipun banjir mengepung Solo, Wali Kota Gibran Rakabuming Raka memastikan belum menetapkan tanggap darurat bencana. Ia meyakini banjir akan surut Jumat siang.
"Belum kita tetapkan (tanggap darurat bencana banjir). Semoga siang (Jumat) ini banjir surut," kata Gibran dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Sabtu (17/2/2023).
Sejauh ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Solo mencatat banjir di Kota Solo meluas di 16 kelurahan, tersebar di empat kecamatan.
Baca Juga: 10.000 Jiwa Terdampak Banjir di Solo
"Ribuan orang terdampak banjir dan mengungsi. Banjir terjadi akibat WGM (Waduk Gajah Mungkur) Wonogiri dibuka, membuat Sungai Bengawan Solo meluap ke pemukiman dan mengungsi," ujar dia.
Gibran memaparkan, saat ini sejumlah sekolah difungsikan sebagai tempat pengungsian korban terdampak banjir. Selain itu ada kantor kelurahan.
"Posko pengungsian langsung disediakan, termasuk logistik. Sudah disediakan sejumlah barang-barang yang dibutuhkan warga, termasuk makanan dan obat-obatan. Dikirim ke lokasi pengungsian," jelasnya.
Terkait parahnya banjir pada tahun ini, Gibran mengatakan, hal tersebut karena diperparah dengan intensitas hujan deras juga terjadi di kawasan Solo Raya. Selain itu juga kurang maksimalnya pompa air dan dibukanya pintu air Waduk Gajah Mungkur.
"Saya sejak siang sudah koordinasi terus dengan BBWSBS (Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo). Kita pastikan pompanya semuanya nyala," kata Gibran.
Baca Juga: 5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Banjir, Wajib Waspada!
Berita Terkait
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang