SuaraSurakarta.id - Kota Solo bakal memiliki destinasi wisata baru yakni Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo.
Groundbreaking dilakukan di kawasan Pedaringan, Kelurahan/Kecamatan Jebres, Solo, Rabu (25/1/2023). Pembangunan itu menghabiskan anggaran Rp400 miliar hingga Rp600 miliar yang bersumber dari investasi pengusaha sekaligus pendiri Mayapada Group dan Tahir Foundation, Dato’ Sri Tahir.
"Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo dibangun di tanah milik Pemkot Solo seluas 5 hektar. Kerjasama baik ini untuk menambah destinasi wisata di Solo," kata Dato’ Sri Tahir dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Kamis (26/1/2023).
Tahir mengungkapkan biaya pembangunan mencapai Rp 400 Miliar sampai Rp 600 Miliar. Pembangunan Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo tidak boleh lebih dari dua tahun.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Semarang Hari ini Kamis, 26 Januari 2023
"Enam bulan ini kami akan tentukan operatornya. Operatornya penting ya, isinya, ini kan infrastructure hardware-nya ini kami pikirkan software-nya," papar dia.
Dia menjelaskan mungkin Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo bakal menjadi museum terbesar di Jateng. Untuk konten khas Solo diserahkan pada Gibran.
Diketahui Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo terdiri, antara lain, plaza, inner garden, nature science exhibit, rocket and aviation science exhibit, amphitheater, reception, flower garden, permaculture garden.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan Museum Sains dan Teknologi Bengawan Solo akan menambah destinasi wisata di Solo. Dengan ini, wisata Solo tidak kalah dengan kota lain seperti Yogyakarta.
"Intinya saya orangnya tidak mau kalah sama Jogja dan Semarang. Saya tahu mereka potensinya lebih besar dan anggaran wisata besar," kata Gibran.
Baca Juga: Kabar Baik Buat Jokowi: Prabowo Dukung Gibran Maju DKI 1 dan Siap Tampung Kaesang di Gerindra
Dia pun meminta bantuan dengan Pemprov Jateng dan pusat. Namun, jika keduanya mentok tidak ada anggaran, ia memilih jalan berkolaborasi dengan swasta seperti Taman Safari bangun Solo Sari dan Grup Mayapada dan Tahir Foundation bangun museum sains.
Berita Terkait
-
Aksi Gibran Rakabuming Bagi-Bagi Susu Disorot, Apa Tugas dan Wewenang Wapres?
-
Rayakan Ultah ke-5 Usai Gibran Jadi Wapres, Harga Sepatu Branded La Lembah Manah Bikin Ketar-ketir
-
Jin BTS Resmi Rilis Album Solo Perdana HAPPY, Usung Genre Pop Rock
-
Lagi-lagi Ketahuan, Akun Fufufafa Hapus Postingan dengan Kata Kunci 'Anak Jokowi'
-
Gibran Sibuk Bagi-bagi Susu, Peran Wapres Dinilai Downgrade
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Soal Dukungan Prabowo Subianto ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Pasbata: Atas Nama Ketum Gerindra
-
Kabar Gembira, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Bakal Beri Kesejahteraan Buat Guru
-
Selamatkan PT Sritex Sukoharjo, Komisi VII DPR RI Sepakat Bakal Revisi UU Kepailitan
-
Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri