SuaraSurakarta.id - Pada perayaan Imlek, tiap hidangan yang disajikan biasanya memiliki arti dan falsafah tersendiri. Salah satu hidangan yang kerap disajikan adalah spring rolls.
Spring rolls yang berwarna kuning lekat dengan makna kemakmuran karena warnanya yang mirip dengan emas batangan. Selain itu, hidangan ini juga praktis untuk dibuat.
"Spring roll itu berperan sebagai makanan pembuka, seperti harapan awal tahun yang membuat kita semangat membuka tahun baru, makanan pembuka sangat berperan bagi penentu suasana makan," ujar Chef Devina Hermawan dilansir dari ANTARA, Sabtu (21/1/2023).
Devina menjelaskan spring roll awalnya dibuat menggunakan sayuran musiman yang tersedia saat musim semi, sehingga koki rumahan bisa mengkreasikannya dengan bahan apapun yang tersedia, sambil tetap mendapatkan cita rasa yang lezat.
Berikut adalah resep spring rolls untuk sajian 20 buah, yang bisa Anda coba di rumah.
Bahan marinasi:
250 gr paha ayam filet
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
Baca Juga: Asal-usul Mitos Hujan saat Imlek yang Disebut Jadi Pembawa Berkah
2 sdm gula palem
½ sdt kaldu jamur
1 sdt minyak wijen
Bahan lainnya:
2 sdm Anchor Unsalted Butter
1 sdm minyak
2 batang daun bawang
150 gr wortel
150 gr lobak
100 gr jamur kuping
2 sdt kecap ikan
Seperempat sdt merica
Pelengkap:
Sambal bangkok
Head lettuce
Kulit spring roll untuk membungkus
Langkah:
1. Iris wortel, lobak, jamur kuping, dan daun bawang
2. Didihkan air, rebus lobak dan wortel dengan sedikit garam selama 3-5 menit, tiriskan
3. Iris tipis ayam kemudian marinasi dengan kecap asin, saus tiram, gula palem, kaldu jamur, dan minyak wijen, aduk rata
4. Panaskan Anchor Unsalted Butter dan minyak kemudian tumis ayam, masak sesaat
5. Masukkan daun bawang, masak hingga wangi lalu masukkan jamur kuping, kecap ikan, dan merica, tumis sesaat
6. Matikan api lalu masukkan wortel dan lobak, aduk rata. Dinginkan
7. Bungkus isian dengan kulit spring roll lalu goreng hingga kuning keemasan, tiriskan. Spring roll siap disajikan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang
-
10 Lokasi di Kota Solo Ini Bakal Ramai Dikunjungi Saat Tahun Baru, Awas Macet Total!